Suara.com - Kejuaraan Dunia 2018 telah memasuki hari ketiga. Dari 11 wakil Indonesia yang bermain pada Rabu (1/8/2018), lima diantaranya harus tersingkir lebih awal.
Dari lima wakil Indonesia yang terhenti, empat diantaranya berasal dari sektor tunggal putra dan putri. Dan telah dipastikan, seluruh wakil Merah-Putih dari sektor tunggal sudah habis tak tersisa di turnamen yang dihelat di Nanjing, China mulai 30 Juli hingga 5 Agustus 2018 ini.
Dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto yang bermain di babak kedua, harus menyusul Jonatan Christie yang lebih dulu tumbang di babak pertama pada Selasa (31/7/2018).
Anthony dikalahkan wakil Jepang, Kenta Tsuneyama dua gim langsung, dengan skor 17-21, 13-21. Sementara Tommy harus mengakui keunggulan wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus dalam pertandingan yang berlangsung 37 menit. Tommy yang berangkat ke Nanjing menggunakan ongkos pribadi, kalah dua gim langsung dengan skor 14-21, 15-21.
Sementara dari sektor tunggal putri, Fitriani yang menghadapi unggulan ketiga asal India, Pusarla V. Sindhu, di babak kedua, menyusul tunggal putri lainnya, Gregoria Mariska Tunjung yang gagal meladeni perlawanan wakil China, Chen Yufei.
Fitriani menyerah dua gim langsung dari Sindhu, dengan skor 14-21, 9-21. Sementara Gregoria harus mengakui keunggulan Chen Yufei dengan skor 17-21, 20-22.
Satu wakil lainnya yang harus pulang lebih cepat dari turnamen yang memiliki grade setara Olimpiade ini adalah pasangan ganda putra, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira / Ade Yusuf Santoso.
Wahyu / Ade harus puas mengakhiri perjalanannya di babak kedua, usai ditaklukan kompatriotnya sendiri, yakni Berry Angriawan / Hardianto dengan skor identik 18-21.
Sementara itu, enam wakil Indonesia yang bermain pada Rabu (1/8/2018) dan berhasil melaju ke babak berikutnya adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon (ganda putra), Greysia Polii / Apriyani Rahayu (ganda putri), Della Destria Haris / Rizki Amelia Pradipta (ganda putri), Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), Anggia Shitta Awanda / Ni Ketut Mahadewi Istriani (ganda putri), serta Berry Angriawan / Hardianto (ganda putra).
Baca Juga: Demi Man United, Romelu Lukaku Rela Potong Masa Liburan
Berikut hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2018, Rabu (1/8/2018):
Tunggal Putra
Anthony Sinisuka Ginting vs Kenta Tsuneyama (JPN) 17-21, 13-21
Tommy Sugiarto vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (DEN) 14-21, 15-21
Tunggal Putri
Fitriani vs Pusarla V. Sindhu (IND) 14-21, 9-21
Berita Terkait
-
Lama Absen, Ginting Comeback di Indonesia Masters 2026: Ada Rasa Tegang
-
Daftar Lengkap Harga Tiket Indonesia Masters 2026, Paling Murah Rp40 Ribu
-
Dicatat! Jadwal Lengkap Turnamen Bergengsi Bulu Tangkis Dunia Sepanjang Tahun 2026
-
Indonesia Sukses Raih Emas di Kejuaraan Dunia Arung Jeram 2025
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga