Suara.com - Tim renang indah Indonesia terus mematangkan persiapan jelang turun di Asian Games 2018. Salah satu hal paling krusial yang terus mereka asah adalah mengenai gerakan tarian atau koreografi.
Pelatih renang indah Indonesia, Danisa Wahyundari mengungkapkan, tim renang indah Indonesia akan banyak menampilkan gerakan tarian tradisional khas Indonesia, khususnya Bali.
Selain untuk menunjukan identitas Indonesia saat perlomba di Asian Games 2018 nanti, koreografi khas Bali menurut Danisa, memang sudah dipersiapkan sejak 2017 silam.
"Iya kami memang sengaja memasukan unsur-unsur tarian khas Bali. Tapi sebenarnya ini sudah kami persiapkan sejak tahun lalu, tepatnya saat mengikuti SEA Games 2017 (di Malaysia)," kata Danisa Wahyundari saat ditemui suara.com di Pusat Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Danisa mengatakan, koreografi yang digunakan pada SEA Games tahun lalu akan sedikit diubah di Asian Games nanti. Itu dilakukan demi menambah variasi dan kesulitan gerakan tarian yang diharapkan bisa menambah jumlah poin saat perlombaan.
Sementara bagi kepala pelatih renang indah Indonesia, Duniak Kseniia, yang baru bergabung bersama tim pada Mei 2018, mengaku senang dengan konsep koreografi yang ditampilkan anak asuhnya.
Namun dirinya menyebut, ditahun-tahun berikutnya, koreografi tim renang indah Indonesia harus lebih dieksplorasi, agar semakin menarik dan bervariasi.
"Tahun-tahun selanjutnya, mereka akan menampilkan koreografi yang berbeda, tak harus tarian nasional. Karena seluruh negara lain coba menunjukan tarian nasionalnya masing-masing. Jadi kita bisa coba tarian-tarian lain, gaya yang berbeda. Tapi untuk saat ini saya suka dengan koreografi yang ada," tukasnya.
Di Asian Games 2018, Renang Indah Indonesia membawa delapan atlet dengan rata-rata usia 14-24 tahun. Mereka adalah Naima Syeeda Sharita, Andriani Synthia Ardhana, Serly Haryono, Petra Septaria Puspa Melati, Maharani Sekar Langir, Iin Rahmadani, Nurfa Nurul Utami, dan Nabila Putri Giswatama.
Cabang olahraga renang indah akan mempertandingkan dua nomor event yakni duet putri dan tim putri, yang akan berlangsung pada 27-29 Agustus di Pusat Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Berita Terkait
-
Dibandingkan dengan Olimpiade Paris, Pembukaan Asian Games 2018 Kembali Ramai Dibahas
-
Jadi Wasit Timnas U-23 vs Korsel, Shaun Evans Pernah Bikin Indonesia dan Persib Bandung Ngamuk
-
Kisah Kim Min-jae: Pernah Main di Indonesia, Kini Gabung Bayern Munich
-
Raja Sapta Oktohari: Presiden Jokowi Layak Diangkat Jadi Bapak Olahraga Indonesia
-
Profil Kim Min-jae, Bek Anyar Napoli Asal Korsel yang Pernah Main di Indonesia
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025: Sportainment Paduan Tradisi Historis dan Budaya Modern
-
SEA Games 2025: Skuad Bulu Tangkis Berubah, Indonesia Turunkan Tim Terbaik
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Jadwal F1 GP Brasil 2025: Potensi Duel Panas Norris, Piastri dan Max Verstappen
-
Lifter Rizki Juniansyah Diangkat Jadi Letnan Dua TNI usai Juara Dunia 2025
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus