Suara.com - Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso harus terhenti di babak pertama Cina Open 2018 usai dikalahkan rekan sepelatnasnya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Rabu (19/9/2018).
Sempat memberi perlawanan sengit dengan merebut kemenangan di game pertama 21-17, Wahyu/Ade harus mengakui keunggulan ganda putra ranking satu dunia di dua game sisa dengan skor 13-21 dan 13-21.
Ini menjadi kekalahan kedua beruntun Wahyu/Ade dari The Minions—julukan Kevin/Marcus.
Baca Juga: Kisah Ni Nengah : Wonder Woman, Titik Balik dan Harumkan Indonesia
Sebelumnya, mereka kalah di babak kedua Jepang Open 2018 pekan lalu dengan skor 13-21 dan 17-21.
Ganda putra ranking 24 itu tak menampik The Minions adalah ganda putra terbaik dunia saat ini.
Karena itu Wahyu/Ade menilai, selain kerja keras, diperlukan keberuntungan untuk bisa mengalahkan mereka.
"Kalau mau menang harus dalam kondisi fit, jangan kalah cepat, jangan kalah power, jangan kalah mental. Kalau pun sudah punya itu semua, pertandingannya masih ramai, belum tentu bisa menang dari mereka. Ada faktor keberuntungan juga, mereka keberuntungannya nya bukan lumayan lagi, tapi bagus," kata Ade dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Rabu (19/9/2018).
Saat ini, Wahyu/Ade mengaku telah menambah durasi latihan demi bisa mengalahkan atau setidaknya menyamai level permainan The Minions.
Hal sama juga pernah diungkapkan ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang hingga kini belum mampu membendung dominasi The Minions.
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Asian Para Games, dari Harga Tiket hingga Momo
"Saat ini mereka kan pasangan nomor satu dunia, semua pemain pasti mau mengalahkan mereka. Kalau kami latihannya sama dengan mereka sih, kayaknya susah untuk menang," kata Wahyu.
"Apalagi menghadapi Kevin yang punya bakat alam, kalau kami mau mengalahkan dia di depan net, latihannya ya harus ekstra," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Raymond/Joaquin Sabet Gelar S500 Perdana, Ingatkan pada Era The Minions
-
Bintang Dunia Ikut Tanding, Predator PBC Indonesia International Open 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Terbongkar Alasan Kevin/Marcus Kembali Tampil Bersama, Fans The Minions Jangan Kecewa
-
Viral Kevin/Marcus 'Reuni' Main Bulu Tangkis, Lawannya Diduga Eks Ketua KPK Firli Bahuri!
-
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024, Kenapa?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
Jadwal Proliga Gresik Hari Ini: Klub Megawati Hangestri Hadapi Medan Falcons
-
Link Live Streaming Thailand Masters 2026: 12 Wakil Indonesia Berjuang ke Semifinal
-
Gresik Phonska Tidak Terkalahkan Sepanjang Putaran Pertama Proliga 2026
-
Jadwal Perempat Final Thailand Masters 2026 Hari Ini, Alwi Farhan Cs Siap Tempur
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Pelatih Spanyol Turun Gunung, Transfer Ilmu Padel Kelas Dunia di Jakarta
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung
-
The Gypsy King Is Back! Tyson Fury Tantang Arslanbek Makhmudov April Mendatang
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Andalkan Bintang Baru Lawan Garuda Jaya