Suara.com - Hafiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaja menjadi satu dari tiga pasangan ganda campuran yang dibawa tim Indonesia ke Piala Sudirman 2019. Keduanya pun optimis menatap setiap laga di turnamen beregu campuran paling bergengsi tersebut.
Hafiz / Gloria datang ke Piala Sudirman 2019 dengan hasil cukup baik di beberapa turnamen individu terakhir. Hal itu membuat kepercayaan diri pasangan ganda campuran peringkat enam dunia itu meningkat.
Di German Open 2019, Hafiz / Gloria finis sebagai runner up. Kampiun Thailand Open 2018 ini juga menjadi semifinalis di India Open, Singapore Open, serta New Zealand Open 2019.
"Memang hasilnya lumayan, tidak terlalu timpang dengan yang lain, jadi rasa percaya diri kami meningkat," ujar Gloria Emanuelle Widjaja dalam rilis yang diterima Suara.com, Kamis (16/5/2019).
Di babak penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Indonesia tergabung bersama duo negara Eropa, Denmark dan Inggris. Gloria yakin tim ganda campuran bisa menyumbang poin dalam dua laga tersebut.
"Kami punya kans juga untuk sumbang poin. Kalau pede itu harus dong, pelatih kami (Richard Mainaky) kan juga sudah punya analisis, siapa yang kira-kira akan turun dan bagaimana cara menghadapi lawan," tutur Gloria.
"Hasil yang didapat tim ganda campuran di beberapa turnamen terakhir mungkin jadi pertimbangan kalau ganda campuran juga bisa dijadikan andalan dapat poin," pungkasnya.
Tim Indonesia membawa tiga wakil ganda campuran ke Piala Sudirman 2019. Selain Hafiz/Gloria, dua lainnya adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow.
Piala Sudirman 2019 akan berlangsung di Nanning, China. Turnamen beregu campuran paling bergengsi di dunia itu akan bergulir mulai 19-26 Mei 2019 mendatang.
Baca Juga: Jelang Piala Sudirman, Gloria Dapat Latihan Khusus dari Richard Mainaky
Berita Terkait
-
XD Jepang Midorikawa/Saito Resmi Berpisah, Ada Kekecewaan yang Terungkap
-
Dejan/Bernadine Melejit di India, Sang Juara Ungkap Banyak PR Meski Berprestasi
-
Peluang Emas! Dua Wakil Muda Indonesia Berebut Tiket Final Syed Modi International 2025
-
Ranking BWF Ganda Campuran: Jafar/Felisha Masuk 10 Besar usai Tembus Final Australia Open 2025
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak