Suara.com - Pebalap gaek MotoGP, Valentino Rossi, penuhi undangan promtor DTM, Gerhard Berger, untuk tampil di ajang touring car tersebut. Dia berjanji bakal ikut serta segera.
Semula Berger, yang notabene mantan pebalap Formula 1 (F1), mengundang Rossi tampil di seri ketiga DTM 2019 sebagai pebalap tamu di Sirkuit Misano, Italia, 7-9 Juni lalu.
Namun, The Doctor—julukan Valentino Rossi—mengatakan tak bisa memenuhi undangan tersebut tanpa menjelaskan alasannya.
"Gerhard Berger mengundang saya ke Misano, tapi sayangnya kali ini saya tidak bisa ke sana. Tapi, saya janji akan segera menjajal DTM," kata Rossi dikutip dari Motorsport, Senin (10/6/2019).
Lebih jauh, pebalap berusia 40 tahun ini memastikan akan datang ke ajang DTM untuk mengikuti balapan, bukan sebagai pengunjung.
"Ya, saya akan mengikuti DTM sebagai pebalap," tegas Valentino Rossi.
Sementara itu, pada seri ketiga DTM 2019 di Sirkuit Misano pekan lalu, pebalap MotoGP dari tim Ducati, Andrea Dovizioso, turut ambil bagian.
Hasilnya pada race pertama Dovizioso menempati urutan ke-12. Posisinya turun tiga peringkat pada race kedua.
Baca Juga: Dinilai Terlalu Arogan, Pacquiao: Saya Akan Bungkam Mulut Besar Thurman
Dovizioso yang mengendarai mobil Audi, mengaku sangat terkesan dengan pengalaman perdananya mengikuti ajang DTM.
"Terima kasih kepada @audisport @ducatimotor dan @followwrt atas pengalaman yang luar biasa ini. Sangat menyenangkan dan saya banyak belajar selama balapan pekan ini!" cuit Dovizioso melalui akun Twitter pribadinya.
Berita Terkait
-
Lando Norris Kunci Gelar Juara Dunia Formula 1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Siapa Hannah Schmitz? Wanita Inggris Otak di Balik Keajaiban Max Verstappen di F1
-
Tak Terobsesi Rekor, Marc Marquez Tetap Waspadai Momen Turunnya Prestasi
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026