Suara.com - Pameran olahraga Indonesia Sport Expo and Forum (ISEF) 2019 tak hanya menghadirkan beragam peralatan olahraga bersifat komersil.
Event yang berlangsung di JCC Senayan, Jakarta, dari 21-25 Agustus 2019 itu turut menghadirkan sebuah musem olahraga yang bisa disaksikan secara gratis.
Salah satu peralatan olahraga yang dipamerkan di ISEF 2019 adalah seragam dan raket milik pebulutangkis spesialis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon.
Raket dan seragam itu sendiri merupakan saksi bisu perjuangan Marcus bersama partner-nya Kevin Sanjaya Sukamuljo, dalam merengkuh medali emas Asian Games 2018.
"Ini ada alat olahraga milik Marcus Fernaldi Gideon. Raket dan seragamnya sendiri merupakan atribut yang benar-benar di pakai Marcus di Asian Games 2018 kemarin," ujar Kurator Museum Olahraga, Juhantika Anggraeni di JCC Senayan, Rabu (21/8/2019).
Juhantika menyebut Museum Olahraga yang berada di bawah naungan Deputi IV Kemenpora Bidang Industri dan Promosi Olahraga tak serta-merta bisa mendapatkan koleksi berharga tersebut.
Museum Olahraga disebutnya menggelar program pengumpulan koleksi peralatan olahraga atlet berprestasi di Asian Games dan Asian Para Games 2018 sejak Februari 2019.
Dari situ, kata Juhantika, didapat koleksi dari 30 atlet Asian Games dan Asian Para Games 2018. Salah satunya dari Marcus Fernaldi Gideon.
Baca Juga: Digelar di GBK, ISEF 2019 Diharap Jadi Pemantik Geliat Olahraga Indonesia
"Marcus menghibakan alat-alatnya pada bulan Maret 2019. Selain seragam dan raket, beliau juga memberikan medali emas India Open, karena dia punya banyak (tiga gelar, 2016-2018)," beber Juhantika.
"Untuk Kevin kita sebenarnya juga dapat, tapi agak lama sekitar Mei karena dia sibuk. Karena kajian narasinya belum selesai, jadi belum kita pamerkan," sambungnya.
Lebih jauh, Juhantika menjelaskan bukan tanpa alasan bila Museum Olahraga sangat tertarik untuk memiliki koleksi peralatan olahraga milik Kevin/Marcus.
Pasangan berjuluk The Minions itu dipandang sebagai dua atlet yang dalam beberapa tahun terakhir konsisten mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Apalagi mereka idola, anak-anak bisa melihat. Mereka lihat koleksinya, bagaimana bentuk piagam, raketnya. Dari situ mereka punya penggambaran akan perjuangan Kevin/Marcus sebagai atlet, kami harapkan itu jadi inspirasi," pungkasnya.
Selain memamerkan koleksi peralatan olahraga milik Marcus Fernaldi Gideon, Museum Olahraga turut memamerkan sepatu dan raket milik legenda tenis Indonesia, Yayuk Basuki, dan beberapa koleksi lainnya.
Tag
Berita Terkait
-
Raymond/Joaquin Sabet Gelar S500 Perdana, Ingatkan pada Era The Minions
-
Bintang Dunia Ikut Tanding, Predator PBC Indonesia International Open 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Dibandingkan dengan Olimpiade Paris, Pembukaan Asian Games 2018 Kembali Ramai Dibahas
-
Terbongkar Alasan Kevin/Marcus Kembali Tampil Bersama, Fans The Minions Jangan Kecewa
-
Viral Kevin/Marcus 'Reuni' Main Bulu Tangkis, Lawannya Diduga Eks Ketua KPK Firli Bahuri!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung