Suara.com - Tim Indonesia melaju ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019 setelah menaklukkan Hong Kong, 3-0, Kamis (3/10/2019).
Kemenangan Indonesia ditentukan oleh tunggal putra Christian Adinata yang menghentikan perlawanan Jason Gunawan, dengan skor 21-14, 21-23, dan 21-10.
Kemenangan Christian bisa dibilang cukup dramatis mengingat pada kedudukan 16-19 di game kedua, ia sempat terjatuh dan mengalami cedera pada engkel kanannya.
Christian mendapat perawatan sejenak dari dokter pertandingan sebelum kembali bertarung.
Sempat balik unggul match point, Christian belum bisa mengamankan game kedua karena pergerakannya amat terbatas.
Namun di game ketiga, tak disangka Christian melanjutkan permainan dan unggul jauh hingga 17-9 meninggalkan lawan dan akhirnya membawa Tim Garuda ke semifinal
"Tadi waktu mau ambil bola di depan net, posisi kakinya enggak pas, jadi kecengklak. Ini berpengaruh sih, karena speed saya jadi pelan," kata Christian, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Kamis (3/10/2019).
"Sempat kepikiran mundur tapi saya mau coba dulu dan ditahan saja. Mainnya tidak terlalu agresif, banyak jalan, memang terasa sakit, tapi saya mau coba kasih yang terbaik buat tim," sambungnya.
Lebih jauh, Christian mengaku tidak merasa tertekan karena memainkan partai penentuan kemenangan Indonesia.
Baca Juga: Geram pada Performa Melati Cs, Richard: Tak Ikuti Aturan Saya, Langsung SP3
"Puji Tuhan senang banget karena partai saya kan penentuan. Tegang sih enggak ada karena tim sudah unggul 2-0, lawan lebih muda dari saya, jadi saya merasa kalau tidak boleh kalah dari dia," ujar Christian.
Di babak semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2019, Indonesia akan menghadapi Thailand yang melaju ke semifinal usai menundukkan Perancis 3-0.
Hasil Lengkap Perempat Final Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019 Indonesia vs Hong Kong (3-0)
1. Ganda Campuran
Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil vs Lui Chun Wai/Yeung Pui Lam: 16-21, 21-13, dan 21-17
2. Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani vs Cheng Sin Yan Happy Serena: 21-7 dan 21-18
3. Tunggal Putra
Christian Adinata vs Jason Gunawan: 21-14, 21-23, dan 21-10
Berita Terkait
-
Jadwal Lengkap MotoGP Thailand 2019: Marquez di Ambang Gelar Juara Dunia
-
Ogah Kalah dengan Mantan Tim, Maverick Vinales Ingin Sodok Posisi 3 Besar
-
Indonesia Cukur Spanyol dan 4 Berita Olahraga Pilihan Lainnya
-
Kejuaraan Dunia Junior: Indonesia Petik Kemenangan Sempurna Atas Spanyol
-
5 Skenario Marc Marquez Kunci Titel Juara Dunia MotoGP 2019 di Thailand
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga