Suara.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBSI, Achmad Budiharto tak menampik adanya kekhawatiran dari para pebulutangkis Indonesia jelang mengikuti ajang Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020.
Kekhawatiran itu muncul lantaran tengah merebaknya wabah virus Corona di berbagai negara, termasuk Filipina yang merupakan tuan rumah dari kejuaraan bulutangkis beregu Asia tersebut.
Budiharto menjelaskan bahwa sudah ada beberapa atlet yang menemuinya langsung untuk membahas kondisi ini. Salah dua dari mereka adalah pasangan ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon.
"Kebetulan saya bertemu dengan pemain ganda putra, The Minions--julukan Kevin / Marcus-- dan Fajar (Alfian) / (Muhammad) Rian (Ardianto). Memang ada pertanyaan terkait kekhawatiran tersebut (soal virus Corona)," ujar Achmad Budiharto di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (4/2/2020).
"Tapi kami akan coba menjaga mereka seaman mungkin. Agar tidak sampai terkontaminasi virus Corona ini," sambungnya.
Dari pantauan Suara.com, seluruh atlet dan ofisial yang bakal mengikuti ajang BATC 2020 mendapat penyuluhan dan perlengkapan penangkal virus Corona. Alat tersebut berupa masker harian dan masker khusus.
Lebih jauh, Budiharto berharap seluruh atlet dan ofisial bisa bekerjasama dengan baik dalam mencegah virus Corona. Salah satunya adalah patuh saat diminta menggunakan masker di tempat umum.
"Saat di tempat umum, mereka harus menggunakan masker untuk mencegah kontaminasi. Dan yang bertanding, kami akan memastikan semuanya dalam kondisi fit," jelas Budiharto.
"Di sisi lain, secara informal kami sudah sampaikan kepada Konfederasi Bulutangkis Asia (BAC) agar seluruh ruangan, juga lawan yang akan dihadapi kami, harus terbebas dari virus Corona," tukasnya.
Baca Juga: Adaptasi Cepat Andik dan Ruben Sanadi Buat Pelatih Bhayangkara FC Semringah
Ajang Badminton Asia Team Championship (BATC) 2020 akan berlangsung di Rizal Memorial Coliseum, Manila pada 11-16 Februari mendatang.
Berita Terkait
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas
-
Amri Syahnawi Sakit Cacar, Batal Tampil di Australia Open 2025
-
Bentrok dengan Jadwal Ujian Akademik, Zaki Ubaidillah Tak Bisa Ikuti Australian Open 2025
-
Dampingi Istri akan Melahirkan, Anthony Ginting Absen dari Australia Open 2025
-
Ni Kadek Dhinda Jadi Harapan Regenerasi Tunggal Putri Pelatnas PBSI
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur
-
Lengkap Sudah! Ini Susunan pembalap MotoGP 2026, Diogo Moreira Debut di Kelas Utama
-
Indonesia Raih 5 Medali di World Boccia Cup 2025, Gischa Zayana Tampil Gemilang
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan