Suara.com - Petinju legendaris dunia Mike Tyson mengaku pernah mengalami perundungan alias bullying oleh seorang anak lelaki yang lebih tua saat masih di sekolah dasar.
Saat itu, kata Tyson, dirinya sangat gemuk, berkacamata, dan juga menunjukkan tanda-tanda awal dari gangguan bicara.
Kondisi itu membuat Tyson muda jadi target bullying. Khususnya saat pria yang kini berusia 53 tahun itu duduk di bangku SD kelas 1.
Kala itu, seorang anak lelaki yang lebih tua mencuri makan siang petinju berjuluk Si Leher Beton.
Tak terima, Mike Tyson berusaha membela diri dan menghentikan aksi bocah tersebut.
Nahas, bukannya mengembalikan, pelaku malah memukuli Mike Tyson kecil dan mencuri kaca matanya.
Mantan juara tinju dunia sejati kelas berat itu mengatakan bahwa perundungan itu membuatnya masih merasa seperti pengecut hingga hari ini.
"Saya masih merasa seperti seorang pengecut sampai hari ini karena perundungan itu. Tak berdaya. Tak pernah bisa melupakan perasaan itu," kata Mike Tyson.
Saat sudah lebih sedikit besar, Mike Tyson yang pernah menjadi salah satu petinju paling ditakuti pada tahun 1980-an, lantas kembali bertemu dengan pelaku bullying tersebut.
Baca Juga: Video Detik-Detik Si Leher Beton Mike Tyson KO Eminem dengan Sekali Tinju
Tanpa basa-basi, legenda tinju dunia ini mengejar pelaku dan membalaskan dendam terpendamnya.
"Saya sedang berjalan dengan beberapa teman. Lalu melihat salah satu orang yang pernah memukuli saya bertahun-tahun sebelumnya," ujar Mike Tyson.
"Dia sedang masuk ke sebuah toko, lalu saya menyeretnya keluar dan mulai memukulinya. Saya bahkan tak memberi tahu teman-teman alasan memukuli orang itu."
"Saya hanya mengatakan, 'Saya benci orang itu'. Lalu teman-teman saya melompat, merobek pakaian orang itu, dan memukulinya hingga babak belur."
"Orang itu mungkin sudah lupa tentang peristiwa perundungan itu, tapi saya tidak pernah lupa," tukas Mike Tyson dikutip Suara.com dari Sport Bible, Rabu (11/3/2020).
Mike Tyson menjalani karier tinju profesional dari tahun 1985 hingga 2005.
Berita Terkait
-
Bicara Bullying, Nadiem Beberkan 3 Dosa dalam Unit Pendidikan di Indonesia
-
Fury Isyaratkan Pensiun, Arum: Manny Pacquiao Dulu Juga Begitu, Faktanya...
-
Tinju Dunia: Usai Bikin Wilder Babak Belur, Fury Isyaratkan Segera Pensiun
-
Hadapi 2 Bintang UFC, Legenda Tinju Dunia Minta Bayaran Rp 8,5 Triliun
-
Tinju Dunia: Tolak Promotori, Bob Arum Sebut Mikey Garcia Mata Duitan
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih