Suara.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti angkat bicara terkait kondisi para atlet yang tengah menjalani masa karanita.
Selepas pulang dari All England 2020, 20 atlet PBSI telah menjalani isolasi mandiri selama lima hari, terhitung kepulangan pada Minggu (15/3/2020).
Sementara empat atlet lainnya yakni juara All England 2020 Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, serta ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon baru menjalani karantina selama tiga hari.
Keempat pemain yang bertanding hingga babak final, baru kembali ke Tanah Air pada, Selasa (17/3/2020).
Kabid Binpres PBSI Susy Susanti mengatakan kondisi Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan cs terpantau sehat.
"Sampai hari ini hasil laporan dari tim dokter semua dalam kondisi baik. Pokoknya semua tak lepas dari pantauan dokter," ujar Susy dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Kamis (19/3/2020).
Kendati dalam masa karantina, legenda bulutangkis Indonesia ini menyebut semua atlet tetap mendapatkan program latihan.
Namun, mereka diminta tetap melakukan sosial distancing atau jaga jarak guna mencegah kemungkinan penyebaran virus Corona.
Khususnya dengan tim yang tak ikut serta ke All England 2020.
Baca Juga: Nganggur Akibat Penundaan MotoGP 2020, Mir Jadi Tukang Kebun
"Atlet yang pulang dari All England latihannya terpisah dari atlet yang lain, lapangan yang dipakai juga terpisah," ungkap Susy.
Program latihan untuk tim All England 2020 telah berlangsung mulai hari ini dengan menggunakan enam lapangan Pelatnas. Jam latihan telah diatur masing-masing pelatih tiap sektor.
Berita Terkait
-
Imbauan Social Distancing, Praveen Jordan Cs Siasati Program Latihan
-
Dikarantina Dampak Corona, Begini Hasil Tes Covid-19 7 Staf Tim F1 McLaren
-
Wabah Corona Belum Reda, 2 Kejuaraan Bulutangkis Nasional Ditunda
-
Sempat Pindah dari Wuhan ke Manila, Kejuaraan Asia Resmi Ditunda
-
Isolasi Mandiri di Pelatnas PBSI, Mohammad Ahsan Kangen Anak Istri
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur