Suara.com - Lewis Hamilton berharap masih bisa membalap di Formula 1 paling tidak tiga musim lagi, di saat pandemi COVID-19 dan isu ketidakadilan rasial menjadi penggerak dan motivasi juara dunia enam kali itu.
Pebalap Mercedes itu saat ini berusia 35 tahun dan akan habis kontraknya dengan tim pabrikan Jerman itu akhir tahun ini di saat ia mengincar rekor tujuh gelar juara dunia Michael Schumacher dan 91 kemenangannya.
"Soal sejauh mana aku akan lanjut, itu tak terlalu diketahui," kata Hamilton jelang F1 GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Inggris, seperti dikutip Antara dari Reuters, Kamis (31/7/2020).
"Saya bisa bilang bahwa lockdown COVID-19, ketika kita mendapati bagian pertama musim ini dibatalkan, sementara itu negatif dalam banyak hal, tapi dalam hal lain itu memberi banyak semangat, banyak energi untuk fokus di sejumlah hal lain.
"Waktu jeda itu menjadi ruang untuk bernafas. Itu memberiku sedikit energi baru mungkin untuk lanjut lebih jauh."
Hamilton, setelah dua kemenangan dari tiga seri di musim ini, memimpin klasemen pebalap dengan unggul lima poin dari rekan satu timnya, Valtteri Bottas.
"Ada titik di mana fisik dan mental melemah, dan aku tidak tahu kapan itu akan terjadi, tapi aku tidak melihatnya dalam waktu dekat, di dua atau tiga tahun berikutnya," kata Hamilton.
"Juga ada periode di mana tidak ada pebalap dari latar belakang sepertiku yang muncul saat ini, dan aku sadar itu juga," kata satu-satunya pebalap berkulit hitam di grid F1 itu.
"Jadi tujuanku adalah untuk terus tampil sejauh yang aku bisa, aku melihat diriku sendiri bisa melakukan itu untuk setidaknya tiga tahun lagi."
Baca Juga: Lando Norris Pakai Helm Spesial Kreasi Fan Cilik di F1 GP Inggris
Berita Terkait
- 
            
              Era Baru Otomotif Indonesia Dimulai, Mobil Eropa Kini Bebas Bea Masuk
 - 
            
              Pesangon Sultan Rp9,3 Miliar, Cara Mercedes-Benz Ucapkan Selamat Tinggal pada Ribuan Karyawannya
 - 
            
              Max Verstappen Buka Suara Peluang Pertahankan Juara Dunia
 - 
            
              Nahasnya Takdir Mercy Miliaran, Robohnya Musala Ponpes Al Khoziny Bongkar Gaya Hidup Kiai?
 - 
            
              Vision V Datang, Alphard dan V-Class Jadi Usang? Mercedes-Benz Rilis Standar Baru MPV Supermewah
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
 - 
            
              Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
 - 
            
              Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
 - 
            
              Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
 - 
            
              Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
 - 
            
              Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
 - 
            
              Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
 - 
            
              Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
 - 
            
              Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
 - 
            
              Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025