Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kalah dari Lee Yang/Wang Chi-lin (China Taipei) di matchday ketiga Grup A Olimpaide Tokyo 2020, Selasa (27/7/2021).
The Minions --julukan Kevin/Marcus-- mengakui telat panas hingga akhirnya dipermalukan pasangan peringkat tiga dunia dengan skor 18-21, 21-15, dan 17-21.
“Hari ini kami memulai dengan lambat, dan saya pikir mereka bermain bagus karena mereka membutuhkan kemenangan untuk lolos dari penyisihan grup," kata Marcus Fernaldi Gideon dalam laman resmi BWF, Selasa (27/7/2021).
"Kami menghargai mereka, mereka tampil bagus hari ini."
"Kami selalu mencoba yang terbaik di setiap pertandingan tetapi mereka bermain lebih baik. Mereka cukup cepat dan mereka tidak membuat banyak kesalahan hari ini," tambahnya.
Kekalahan ini tak mengubah status Kevin/Marcus yang telah dipastikan lolos ke perempat final Olimpaide Tokyo 2020 setelah di dua matchday sebelumnya meraih kemenangan.
Bahkan, Kevin/Marcus dipastikan menjadi juara Grup A setelah di laga lain, pasangan India, Rankireddy/Chirag Shetty menang atas Sean Vendy/Ben Lane (Britania Raya) beberapa jam lalu.
Kevin/Marcus, Lee/Wang, dan Rankireddy/Shetty memang memiliki poin sama, yakni dua dengan rincian sama-sama dua kali menang dan sekali kalah.
Sesuai regulasi Federasi Bulutangkis Dunia (BWF), ketika ada lebih dari dua pasangan yang memiliki poin sama dalam satu grup, maka penentuan posisi ditentukan oleh jumlah akumulasi gim yang dimenangkan.
Baca Juga: Lolos ke Perempat Final Sebagai Juara Grup, Begini Komentar Greysia/Apriyani
Kevin/Marcus tercatat memiliki akumulasi gim 5-2, Lee/Yang 5-3, sementara Rankireddy/Shetty berada di posisi terbawah yakni 4-3.
Di perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Kevin/Marcus masih menunggu calon lawan, meski dipastikan tak akan berjumpa Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Dua wakil Indonesia tersebut dipastikan tak akan saling bertemu di perempat final lantaran keduanya lolos dari babak penyisihan dengan status juara grup.
Hendra/Ahsan lolos sebagai juara Grup D setelah meraih kemenangan atas wakil Korea Selatan Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae dengan skor 21-12, 19-21, dan 21-18.
Hasil itu membaut mereka mengukir tiga kemenangan beruntun dalam tiga pertandingan di Grup D, sehingga berhak melaju ke perempat final dengan status terbaik.
Tag
Berita Terkait
-
Bak Bidadari, Intip 5 Potret Cantik Zehra Gunes Atlet Voli Turki di Olimpiade Tokyo
-
Hendra/Ahsan Juara Grup D Usai Tekuk Wakil Korea Selatan
-
Para Veteran Sepak Bola yang Tampil di Olimpiade Tokyo
-
Kalah Dari Lee Yang/Wang Chi-lin, Kevin/Marcus Lolos Perempat Final Bulutangkis Olimpiade
-
5 Potret Cantik Hadia Hosny, Anggota DPR Mesir yang Tampil di Olimpiade 2020
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Tinju Dunia: Tiga Kelas WBO Alami Pergeseran Besar Usai Night of Champions
-
Gandeng Kejaksaan Agung, Kemenpora Awasi Anggaran Pemuda dan Olahraga Secara Ketat
-
4 Pembalap Ini Jadi Jagoan Jorge Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2026
-
Makin Berkembang, Jorge Lorenzo Klaim Aprillia Bisa Bersaing dengan Ducati
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas
-
Serba-serbi SEA Games 2025: Desain Medali Unik Padukan Motif Khas Thailand
-
Duo Marquez Rayakan Sukses MotoGP 2025 di Kampung Halaman, Disambut dengan Meriah
-
Jadi Finalis Australia Open 2025, Jafar/Felisha Ingin Tampil Lepas di SEA Games 2025