Suara.com - Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) langsung mengalihkan fokus pasca Olimpiade Tokyo 2020. Mereka kini mempersiapkan atlet terbaiknya untuk kompetisi terdekat, termasuk Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2022
Hal itu diungkapkan Ketua Umum PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan sebagaimana dilansir dari Antara, Minggu (1/8/2021).
"Saya yakin Indonesia pasti tidak akan kekurangan atlet atletik berbakat. Sehingga perlu segera disiapkan dan saya akan men-support penuh atlet-atlet," kata Luhut setelah menyaksikan debut Lalu Muhammad Zohri di Olimpiade Tokyo, Sabtu.
Luhut optimistis ke depan Indonesia akan mampu bersaing dengan atlet kelas dunia lainnya. Luhut mengatakan PB PASI akan segera melakukan evaluasi, khususnya untuk Zohri dan Alvin Tehupeiory yang sudah memberikan penampilan terbaik, meski harus tersingkir pada babak pertama Olimpiade Tokyo.
"Saya rasa mereka berdua sudah berjuang maksimal. Memang masih ada yang harus diperbaiki ke depannya, tapi kita harus bersabar dan berterima kasih kepada Zohri dan Alvin yang sudah berjuang di Olimpiade," ujar Luhut.
"Saya yakin Zohri akan makin baik. Usianya baru 21. Kita proyeksikan dia ke Olimpiade 2024 di Paris,” tegas Luhut.
Debut Zohri di Olimpiade berakhir dengan menempati posisi kelima saat berlomba di heat 4 nomor 100 meter putra, Sabtu, dengan catatan waktu 10,26 detik.
Ia masih kalah bersaing dengan sprinter Afrika Selatan Gift Leotlela yang finis terdepan dengan 10,04 detik.
Selain itu Zohri juga di belakang atlet China Bingtian Su yang berada di urutan kedua dengan 10,05 detik.
Baca Juga: Gagal ke Final Olimpiade Tokyo, Orang Tua Ke Anthony Ginting; Lupakan Kekalahan Hari Ini
Jason Rogers dari Saint Kitts dan Nevis berada di urutan ketiga dengan catatan waktu 10,21 detik, dan Koike Yuki dari Jepang dengan 10,22 detik di urutan keempat.
Sementara Alvin mampu tampil di babak utama setelah finis di urutan ketiga pada babak preliminary dengan catatan waktu 11,89 detik di belakang Joella Lloyd dari Antigua (11,55 detik) dan Asimenye Simwaka dari Malawi (11,76).
Namun pada babak utama, Alvin finis di posisi terakhir atau kedelapan dengan catatan waktu 11,92 detik.
Tag
Berita Terkait
-
Gegara Rambut Pendek, Pemanah Korsel Diminta Pulangkan Medali Emas Olimpiade Tokyo
-
Petenis Ceko Krejcikova/Siniakova Rebut Emas Ganda Putri Olimpiade Tokyo
-
Melaju Ke Final, Berikut Jadwal Pertandingan Greysia Pollia/Apriyani Rahayu vs Chen/Jia
-
Jadwal Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chen/Jia di Final Bulutangkis Olimpiade 2020
-
Pulang Tanpa Medali, Hendra/Ahsan Isyaratkan Tokyo 2020 Jadi Olimpiade Terakhir
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga