Suara.com - Pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian atau yang akrab disapa Didi mengaku takut anak asuhannya Greysia Polii / Apriyani Rahayu terkena dampak star syndrome atas capaiannya meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020. Akan tetapi, Didi percaya hal tersebut bisa diatasi Greysia/Apriyani.
Seperti diketahui, atas keberhasilannya, Greysia / Apriyani jadi pujaan baru masyarakat Indonesia. Bagaimana tidak, apa yang ditorehkan mereka di Olimpiade Tokyo merupakan sejarah baru bagi Tanah Air.
Greysia/Apriyani berhasil menyelamatkan Indonesia membawa tradisi medali emas dari cabor bulutangkis di ajang Olimpiade. Tidak hanya itu, mereka juga ganda putri pertama asal Indonesia yang bisa membawa pulang medali emas ke Tanah Air.
Atas capainnya itu, Greysia/Apriyani banyak dapat apresiasi dari berbagai kalangan yang terbilang cukup banyak. Dari mulai Presiden Joko Widodo, Gubernur Jakarta Anies Baswedan, dan masih banyak lagi.
Hal tersebut tentu bisa saja membuat Greysia/Apriyani merasa sudah sukses. Pelatih Didi pun percaya bahwa anak asuhannya itu tidak lupa banyak kejuaraan yang menanti ke depan.
"Sebenarnya yang saya takutkan adalah star syndrome, mudah-mudahan tak terjadi kepada mereka. Tapi saya percaya kepada Greysia/Apriyani," kata Didi saat ditemui di Komplek PPOP Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/8/2021).
"Sudah pasti kalau itu perhatian saya juga setelah hasil ini (Olimpiade Tokyo 2020). Saya harus kembali ingatkan tujuan mereka," jelasnya.
Dalam waktu dekat ini, Didi akan membiarkan Greysia/Apriyani menikmati hasil yang diraih di Olimpiade Tokyo 2020. Nantinya, setelah semuanya selesai Greysia/Apriyani akan kembali berjuang di kejuaraan selanjutnya.
"Biar mereka menikmati dulu atas jerih payah di Olimpiade. Setelah selesai pemberian apresiasi saya yakin mereka akan kembali lagi," pungkasnya.
Baca Juga: Anies Serahkan Apresiasi pada Greysia Polii/Apriyani Rahayu Rumah Rp 3,3 Miliar dan Uang
Adapun Greysia/Apriyani dijadwalkan mengikuti kejuaraan Piala Sudirman pada akhir September 2021. Selain itu ada lagi Piala Uber 9-17 Oktober mendatang.
Berita Terkait
-
Bongkar Pasang Ganda Putri 2026: Alasan Karel Mainaky Ambil Keputusan Besar
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
Indonesia Kian Dekat Emas Pertama SEA Games 2025, Indra Wijaya Sebut Pemain Siap Tempur
-
Kesan Pertama Tim Bulu Tangkis Indonesia usai Jajal Lapangan SEA Games 2025
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo