Suara.com - Usai memutuskan pensiun di akhir MotoGP 2021, Valentino Rossi mulai serius dengan hubungan asmaranya bersama sang kekasih, Francesca Sofia Novello.
Valentino Rossi pensiun sebagai legenda hidup MotoGP di usianya yang nyaris 43 tahun, MotoGP 2021 menjadi musim terakhirnya sebagai pembalap.
Bersama Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi bakal menyudahi karier membalapnya yang sudah dibangun selama 25 tahun lamanya.
Namun begitu, Rossi ternyata sudah memiliki rencana setelah tak lagi berstatus pembalap dan menggeber motornya di lintasan balap.
Menariknya, rencana Rossi ini terkait dengan masa depannya bersama sang kekasih yang setia menemaninya hingga saat ini, Francesca Sofia Novello.
Rossi mengaku ingin menjadi seorang ayah usai pensiun akhir musim nanti, rencana liburan dalam beberapa bulan pun sudah disiapkan olehnya.
Bagi Rossi, ini adalah saat yang tepat untuk memulai program memiliki momongan bersama Sofia sebelum merealisasi keinginan lainnya.
Dilansir dari Tuttomotoriweb, hal pertama yang dilakukan Rossi setelah pensiun adalah mengambil cuti beberapa bulan dan diyakini ia akan segera melangsungkan pernikahan.
"Saya selalu ingin menjadi seorang ayah. Dan saya pikir sekarang adalah waktu yang tepat," ucap Rossi.
Baca Juga: Walau Siap Pensiun, Valentino Rossi Enggan Kendurkan Latihan
"Akan tetapi pertama-tama saya ingin mengambil cuti beberapa bulan." imbuhnya.
Setelahnya Rossi akan mempertimbangkan untuk kembali di lintasan balap, bukan sebagai pembalap MotoGP lagi tentunya.
Namun lebih mengarah ke balapan roda empat, Rossi bahkan mengaku sudah mendapatkan tawaran dari temannya yang juga mantan pembalap Formula 1, Gerhard Berger.
Berger diketahui menawari Rossi untuk membalap di kejuaraan yang saat ini dikelolanya, German Touring Championship atau DTM.
"Dtm adalah pilihan, tetapi sulit karena levelnya sangat tinggi. Saya banyak berbicara dengan Gerhard, dan dia memberikan banyak tekanan pada saya." ujar Rossi.
Meski demikian, masa depan hubungannya dengan Sofia harus menjadi prioritas setelah akhirnya Rossi pensiun dari MotoGP.
Berita Terkait
-
Anak Didik Valentino Rossi Sebut MotoGP Mandalika Sebagai Kandangnya
-
Marc Marquez Balas Valentino Rossi, Ogah Anggap The Doctor Rivalnya di MotoGP
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Marc Marquez Kesampingkan Rivalitas dan Akui Idolakan Valentio Rossi Sejak Kecil
-
Pertamina Enduro VR46 Padukan Livery Batik Sambut MotoGP Mandalika
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta