Suara.com - Kontingen PON Nusa Tenggara Barat optimis meraih17 medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang dijadwalkan berlangsung tanggal 2-15 Oktober 2021.
Ketua Umum KONI NTB, H Andy Hadianto didampingi Ketua Kontingen NTB H Mori Hanafi di Mataram, Selasa (7/9/2021), mengatakan bahwa persiapan kontingen NTB sudah mencapai 80 persen. Kontingen NTB pada PON XX Papua, sudah ditetapkan berkekuatan 106 atlet, terdiri dari 66 atlet putra dan 40 atlet putri.
"106 atlet NTB ini sudah mendapatkan pengesahan dari Komisi Keabsahan PB PON XX bersama 7.066 atlet secara keseluruhan dari 34 provinsi peserta PON XX Tahun 2021," ujarnya.
Ia menjelaskan, pada PON XX, ke-106 atlet terbaik NTB dari 10 kabupaten/kota di NTB ini akan bertanding di 115 nomor pertandingan dari 19 cabang olahraga yang diikuti NTB. Dari 19 cabang olahraga itu, NTB telah menargetkan meraih 17 medali emas PON XX.
"Target 17 emas itu diharapkan datang dari cabang olahraga atletik, tinju, muathai, tarung derajat, voli pasir, panjat tebing, karate dan kempo. Kita mengharapkan cabang olahraga lainnya juga akan berjuang untuk turut memberikan medali untuk NTB," kata Andy.
Andy menyebutkan, 106 atlet NTB NTB dari 19 cabang olahraga yang diikuti NTB di PON XX Papua, terdiri dari atletik 15 atlet, panjat tebing 9 atlet, tarung derajat 6 atlet, futsal 14 atlet putra, biliar 1 atlet putra, tinju 9 atlet, voli pasir 8 atlet.
Selanjutnya, tenis lapangan 8 atlet, karate 2 atlet, selam laut 1 atlet, taekwondo 1 atlet putri. menembak 11 atlet, kempo 8 atlet, muaythai 1 atlet, gantole 1 atlet, renang 1 atlet, pencak silat 1 atlet, catur 6 atlet, malap motor 3 atlet, sehingga total 66 atlet.
Menurut Andy, pelaksanaan PON XX Papua sedikit berbeda dari PON sebelumnya. Dimana untuk venue pertandingan, 19 cabang olahraga yang diikuti NTB dibagi dalam empat klaster. Yakni, Klaster Kota Jayapura, Klaster Kabupaten Jayapura, Klaster Mimika dan Klaster Merauke.
Klaster Kota Jayapura, terdiri dari cabang olahraga voli pasir, tinju, tenis lapangan, selam laut, karate dan taekwondo. Klaster Kabupaten Jayapura, terdiri dari cabang olahraga kempo, menembak, muaythai, gantole, renang dan pencak silat.
Baca Juga: Dua Medali Emas, Target Tim Muay Thai Jawa Barat di PON Papua
Klaster Kabupaten Mimika, terdiri dari cabang olahraga atletik, futsal, panjat tebing, biliar dan tarung derajat. Klaster Kabupaten Merauke, terdiri dari cabang olahraga catur dan balap motor.
Sementara itu, Ketua Kontingen NTB H Mori Hanafi mengakui, persiapan atlet dan kontingen mulai dilakukan awal tahun 2020. Di tengah serangan virus corona (COVID-19) tak menyurutkan KONI NTB untuk terus tegak mempersiapkan kontingen. Kini Pelatda NTB Gemilang berjalan lancar hingga jelang persiapan keberangkatan.
Persiapan tengah dilakukan kontingen NTB, antara lain kelengkapan peralatan bertanding atlet, transportasi menuju Papua, akomodasi dan komunikasi intens dengan pihak terkait di Papua termasuk masyarakat NTB di Papua.
Kontingen akan bertolak ke Papua secara bertahap mulai tanggal 20 September 2021. Karena ada beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan sebelum PON XX resmi dibuka.
Bahkan di perjalanan kontingen bekerja keras melakukan penggalangan dana untuk mensupport para atlet dengan menjual merchandise antara lain jaket kontingen NTB, tshirt, thumbler. Bahkan membuka booth official merchandise di Lombok Epic Mall atas support owner Lombok Epic.
"Ahamdulillah langkah ini mendapat dukungan dari banyak pihak dan disupport dengan membeli produk merchandise," tutur Mori Hanafi.
Berita Terkait
-
KPK Periksa Tiga Kepala Distrik Terkait Korupsi Dana Operasional di Papua
-
KPK Panggil 3 Kepala Distrik Terkait Kasus Korupsi Dana Operasional Papua
-
Misteri Kematian Brigadir Esco: Istri Jadi Tersangka, Benarkah Ada Perwira 'W' Terlibat?
-
DPD RI Dorong Sinergi Lokal-Global, Perkuat NTB Sebagai Etalase Pariwisata dan Energi Bersih
-
Melangkah di Lembah Baliem: Trekking Menyusuri Keindahan Alam Papua
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur