- Pelita Jaya Jakarta berencana jangka panjang membangun stadion sendiri untuk memperkuat fondasi organisasi klub.
- Rencana pembangunan stadion tersebut dikomunikasikan dengan pihak terkait, termasuk Pemerintah Provinsi Jakarta.
- Saat ini, klub fokus memaksimalkan dan meningkatkan fasilitas di kandang tetap mereka, GOR Soemantri Brodjonegoro.
Suara.com - Presiden Pelita Jaya Jakarta, Andiko Ardi Purnomo, mengungkapkan klubnya memiliki rencana jangka panjang untuk membangun stadion sendiri, meski menyadari proses realisasinya akan membutuhkan waktu yang tidak singkat.
Andiko menyebut rencana tersebut telah masuk dalam visi klub sebagai upaya memperkuat fondasi organisasi sekaligus meningkatkan profesionalisme Pelita Jaya ke depan.
“Kami juga ingin meningkatkan fasilitas-fasilitas klub yang lebih bagus, lebih top class,” kata Andiko saat Peluncuran Ofisial Tim dan Pemain Pelita Jaya Jakarta untuk Indonesian Basketball League (IBL) 2026 di Jakarta, Kamis.
Ia menjelaskan, wacana pembangunan stadion pribadi sudah menjadi bagian dari agenda klub dan terus dikomunikasikan dengan berbagai pihak terkait, termasuk Pemerintah Provinsi Jakarta.
Meski demikian, Andiko menegaskan untuk saat ini Pelita Jaya masih akan bermarkas di GOR Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro (GMSB). Klub memilih memaksimalkan penggunaan arena tersebut dengan melakukan renovasi dan peningkatan fasilitas sejak tahun lalu.
Pelita Jaya memiliki kerja sama dengan Bakrie Land selaku pengelola GMSB, sehingga fokus pengembangan fasilitas dinilai lebih realistis dalam jangka pendek.
Andiko menilai kapasitas GMSB saat ini sudah cukup memadai dan relatif setara dengan kandang klub-klub lain yang berbasis di Jakarta. Selain itu, lokasi GMSB dinilai strategis karena seluruh fasilitas pendukung tim berada dalam satu kawasan.
GMSB dikelilingi fasilitas penunjang seperti pusat kebugaran hingga hunian pemain, sehingga memudahkan aktivitas tim dalam menjalani kompetisi.
“Agenda itu (membangun stadion) memang membutuhkan waktu dan akan terus dimatangkan agar bisa terealisasi,” ujar Andiko.
Baca Juga: Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
Pelita Jaya Jakarta berdiri pada 1987 dan sempat mengalami beberapa kali perubahan nama. Klub ini tercatat telah meraih empat gelar juara liga bola basket tertinggi di Indonesia serta lebih dari empat kali menempati posisi runner-up.
(Antara)
Berita Terkait
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Satria Muda Jalin Kerja Sama dengan Apparel asal Spanyol untuk IBL 2026
-
IBL 2026: Misi Tangerang Hawks Melangkah Lebih Jauh
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic