- Pelatih Karel Mainaky mengubah pasangan ganda putri utama karena performa musim 2025 dinilai belum mencapai target.
- Susunan baru menggabungkan Apriyani dengan Lanny, serta Fadia dipasangkan dengan Amallia Cahaya Pratiwi.
- Duet baru ini direncanakan debut pada turnamen Indonesia Masters 2026 yang berlangsung 20 hingga 25 Januari.
Suara.com - Pelatih ganda putri Indonesia, Karel Mainaky, resmi melakukan perubahan komposisi pasangan utama di sektor ganda putri dengan memisahkan dua duet andalan, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti serta Lanny Tria Mayasari/Amallia Cahaya Pratiwi.
Langkah tersebut diambil setelah tim pelatih melakukan evaluasi menyeluruh terhadap performa sepanjang musim 2025 yang dinilai belum memenuhi target. Karel menilai kedua pasangan tersebut tidak lagi dapat dipertahankan dalam komposisi lama.
“Kami sudah memberikan kesempatan beberapa pertandingan kepada Apri/Fadia dan Lanny/Tiwi, tetapi hasilnya belum memuaskan. Saya kira sudah tidak bisa lagi diteruskan,” kata Karel.
Dalam susunan terbaru, Apriyani akan berduet dengan Lanny Tria Mayasari, sementara Siti Fadia Silva Ramadhanti dipasangkan dengan Amallia Cahaya Pratiwi.
Karel menjelaskan, perubahan tersebut didasarkan pada pertimbangan kebutuhan teknis masing-masing pemain agar potensi mereka bisa lebih optimal.
Menurut Karel, Fadia membutuhkan pasangan dengan postur dan kekuatan serangan dari area belakang lapangan.
Sementara itu, Apriyani yang masih berada dalam fase pemulihan performa pascacedera panjang, memerlukan partner yang mampu melakukan rotasi permainan dengan baik serta memiliki power.
“Fadia lebih membutuhkan yang punya power di belakang dan Tiwi punya kelebihan itu. Sementara Apri sekarang membutuhkan pasangan yang bisa rotasi dan juga punya power, Lanny saya rasa bisa mengisi pos tersebut,” ujar Karel.
Dua pasangan anyar ganda putri Indonesia itu direncanakan menjalani laga perdana pada turnamen Super 500 Indonesia Masters 2026 yang akan digelar pada 20–25 Januari mendatang.
Baca Juga: Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
(Antara)
Berita Terkait
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Jaga Tradisi Juara, Magelang Tutup Rangkaian Program PBSI Kenalkan Bulu Tangkis Usia Dini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP