Suara.com - Pengunjung yang akan menyaksikan upacara pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu, harus melalui empat lapis pemeriksaan keamanan.
"Untuk bisa mendapat undangan masuk ke stadion, pertama kita harus mendaftar secara online dulu di tiket.com atau website resmi PON XX Papua," kata salah satu pengunjung, Irma Reyaan (31) yang ditemui di sekitar stadion.
Warga Enterop, Kota Jayapura, itu mendaftar sejak Kamis (30/9/2021) via tiket.com dengan persyaratan sertifikat vaksinasi dosis kedua serta pendataan kartu identitas KTP.
Usai mendaftar, Irma memperoleh surat undangan yang dapat diunduh secara langsung untuk ditukarkan dengan gelang di lokasi penyelenggaraan pembukaan PON. Seluruh mekanisme pendaftaran dibuka secara gratis.
Khusus bagi pengunjung dari kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Provinsi Papua, undangan diperoleh dari masing-masing kantor.
"Kita juga harus daftar online KTP dan kartu vaksin dua dosis. Kira-kira 1x24 jam kita baru dapat undangan di PB PON Papua yang bisa diambil di Jalan Otonom Kota Raja, Kota Jayapura," kata Ricky Kurniawan (30), ASN di Kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pemprov Papua.
Undangan tersebut kemudian dibawa ke Stadion Lukas Enembe untuk ditukar dengan gelang. "Proses penukaran undangan juga diverifikasi KTP dan kartu vaksin setelah itu dapat gelang," sambungnya seperti dimuat Antara.
Gelang yang disediakan panitia terbagi atas dua jenis. Warna merah untuk pengunjung asal Kabupaten Jayapura dan gelang putih untuk pengunjung asal Kota Jayapura.
Pada bagian gelang terdapat kode batang yang akan discan panitia di pintu masuk untuk proses verifikasi kedatangan. Selain itu mereka juga diwajibkan menjalani tes suhu di pintu masuk.
Pantauan di pintu timur akses masuk penonton pada Sabtu (2/10/2021) siang, tampak pengunjung mengantri cukup panjang yang didominasi ASN dari Pemprov Papua. Terdapat empat lajur antrian penonton untuk proses masuk.
Baca Juga: Jokowi Titipkan Fasilitas PON XX Papua ke Gubernur dan Kepala Daerah
Setiap lajur antrian memiliki empat tahapan pemeriksaan. Pada pos pertama petugas memeriksa gelang serta barang terlarang. Pos kedua dilakukan pemeriksaan suhu.
Petugas berseragam TNI dan Polri juga memeriksa barang bawaan pengunjung menggunakan alat pendeteksi metal di pos tiga. Petugas di pos empat bertugas memindai kode batang yang tertera di gelang pengunjung.
Pembukaan PON XX Papua diagendakan berlangsung pukul 19.00 WIT yang menghadirkan acara hiburan musik, parade atlet, penampilan budaya hingga penyalaan kembang api.
Peresmian PON XX Papua dilakukan secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.
Berita Terkait
-
Diserang Balik Isu Ijazah Palsu, Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro Jaya!
-
Dokter Tifa: Foto Muda Jokowi Cuma Mirip 1 Persen, 99 Persen Itu Orang Berbeda
-
Dokter Tifa Bongkar 6 Versi Ijazah Jokowi, Sebut Temuan Polda Blunder
-
Andi Arief: SBY Terganggu Difitnah Jadi Dalang Isu Ijazah Palsu Jokowi
-
HUT ke-13 Jokowi Masuk Gorong-gorong, Membaca Ulang Mitos Populisme
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas