Suara.com - Formula E Jakarta direncanakan akan bergulir pada 4 Juni 2022 setelah tertunda dua tahun akibat pandemi Covid-19. Meski demikian, seri dengan nama resmi 2022 Jakarta E-Prix itu dipastikan tidak akan dihiasi mobil-mobil generasi terbaru.
Ajang balap mobil listrik Formula E telah menyiapkan jet darat genarasi ketiga (Gen3) yang digadang-gadang sebagai mobil balap paling efisien di dunia.
Namun, penerapan teknologi tersebut baru akan digunakan mulai musim kesembilan pada 2023. Saat ini, Formula E telah memperkenalkannya kepada pabrikan, tim, pembalap, dan sponsor dalam sebuah acara di Valencia.
Tim-tim sedang mengujinya di Spanyol menjelang musim delapan yang dimulai Januari tahun depan.
"Gen3 adalah mobil balap kami yang paling cepat, paling ringan, paling kuat, dan paling efisien," kata kepala eksekutif Formula E Jamie Reigle seperti dikutip Reuters.
"Bersama dengan (badan pengelola olahraga otomotif) FIA, kami telah membuat mobil balap performa tinggi yang paling efisien dan paling berkelanjutan di dunia."
Formula E mengatakan paling tidak 40 persen dari energi yang digunakan selama balapan akan dihasilkan dari pengereman regeneratif. Mobil Gen3 akan memiliki powertrain depan dan belakang dengan menggandakan kemampuan regeneratif saat ini.
Sebuah motor listrik akan menghasilkan tenaga hingga 350kw dan membuat mobil menjadi lebih ringan dan lebih kecil dari yang saat ini dilombakan di berbagai sirkuit jalanan berbasis kota, dengan kecepatan maksimal 320 km per jam.
Mobil ini juga akan bebas karbon dan berjalan tanpa rem hidrolik belakang.
Baca Juga: Bamsoet: Penyelenggaraan Formula E Tunjukan Indonesia Siap Bangkit
Formula E berencana mendaur ulang bagian serat karbon yang rusak sementara ban akan mengandung 26 persen bahan-bahan terbarukan, demikian dilansir dari Antara.
Berita Terkait
-
Ketua Pelaksana Formula E Jakarta: Lokasi Akan Diumumkan Sebelum Natal
-
Beberkan Syarat Trek Formula E, Bamsoet: Tak Boleh Tebang Pohon dan Rusak Lingkungan
-
Ada Lima Opsi, Bamsoet Pilih Ancol Jadi Lintasan Formula E Jakarta
-
Anies Baswedan Bentuk Panitia Formula E, Ahmad Sahroni dan Bamsoet Terlibat
-
Tampik Jokowi Jadi Penentu Venue Formula E Jakarta, Anies: Lokasi Kok Urusan Presiden
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji