Suara.com - Pebalap Ducati, Francesco Bagnaia memenangi seri lanjutan MotoGP 2022 yakni MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Minggu (26/6/2022) malam WIB, tanpa perlawanan berarti ketika kedua rivalnya, Aleix Espargaro dan Fabio Quartararo tersingkir dari persaingan terdepan menyusul insiden di lap kelima.
Rookie tim VR46 Marco Bezzecchi meraih podium perdananya di kelas premier setelah finis 0,444 detik di belakang rekan senegara asal Italia itu dan Maverick Vinales meraih podium perdananya untuk tim Aprilia.
Itu menjadi kemenangan pertama bagi Ducati di Assen sejak kesuksesan Casey Stoner menjuarai balapan di Belanda dari pole pada 2008 silam.
Kemenangan itu juga menjadi dorongan moral bagi Bagnaia menuju jeda tengah musim setelah di dua balapan sebelumnya ia gagal finis karena terjatuh.
Dari pole position, Bagnaia melesat meninggalkan lawan-lawanya setelah tikungan pertama di lap pembuka tanpa drama.
Quartararo melakukan manuver dari sisi dalam menuju Tikungan 5 untuk menyalip Espargaro dalam perebutan tempat kedua, akan tetapi sang pebalap Yamaha kehilangan grip dan terjatuh sebelum menabrak sang pebalap Aprilia.
Espargaro tidak ikut terjatuh tapi harus mengambil jalur ke gravel dan mendapati posisinya melorot ke 15 besar.
Quartararo sempat kembali ke garasi sebelum keluar ke lintasan lagi untuk menjalani penalti lap panjang imbas insiden di tikungan 5.
Melanjutkan lomba meski tahu tak ada peluang menang, sang pebalap Prancis terjatuh untuk kedua kalinya di lokasi yang sama yaitu tikungan 5 karena highside yang melontarkan ia dari motornya.
Baca Juga: Alex Marquez Merapat ke Gresini Racing untuk MotoGP 2023
Beruntung, juara GP Belanda tahun lalu itu terhindar dari cedera serius dan dapat kembali ke garasi berjalan kaki dan dibuat frustasi.
Peluang Yamaha meraih poin juga dicederai insiden serupa ketika Franco Morbidelli terjatuh di tikungan yang sama di tengah lomba.
Tersisa sepuluh lap, marshal mengibarkan bendera menandakan hujan turun di sejumlah bagian sirkuit, namun para pebalap bertahan dengan ban slick hingga akhir lomba.
Espargaro menerjang lawan-lawannya demi merestorasi posisi, dan di tikungan terakhir lap penutup, sang pebalap Spanyol menyalip dua pebalap langsung demi finis P4 dengan impresif.
Brad Binder (KTM) dan calon tandemnya tahun depan Jack Miller (Ducati) harus puas finis P5 dan P6 menyusul kejutan larut dari sang pebalap Aprilia.
Jorge Martin, yang mengawali balapan dari baris pertama, finis P7 di depan Joan Mir (Suzuki), Miguel Oliveira (KTM) dan Alex Rins (Suzuki) yang melengkapi sepuluh besar.
Berita Terkait
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Tak Terobsesi Rekor, Marc Marquez Tetap Waspadai Momen Turunnya Prestasi
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Marc Marquez: Kami Butuh Pecco Kembali ke Levelnya
-
5 Motor Sport Bekas Ala MotoGP Harga Miring untuk Tampil Gaya saat Sunmori
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP