Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali turut memberi dukungan kepada petinju kenamaan Indonesia, Daud Yordan yang akan bertarung dengan Panya Uthok dari Thailand di Balai Sarbini, Jakarta pada Jumat (1/7/2022) mendatang.
Menteri asal Gorontalo itu berharap Daud Yordan bisa mempertahankan gelar juara silver kelas ringan super WBC Asian Boxing Council yang dipegangnya.
“Tanggal 1 Juli kita akan menyaksikan kembali Daud Yordan, petinju kita akan tampil. Dan mudah- mudahan dia akan tetap prima seperti sebelumnya,” ujar Menpora Amali di kantor Kemenpora, Senin (27/6/2022).
Menpora Amali berharap dukungan kepada Daud Yordan juga ditunjukkan oleh segenap masyarakat Indonesia agar petinju yang akrab disapa Cino itu bisa memenangkan pertandingan.
“Sehingga saya berharap kepada seluruh masyarakat Indonesia, beri dukungan dan doa untuk Daud Yordan. Kita berharap supaya Daud bisa menang,” harap Menpora Amali.
Sebagai informasi, laga menghadap Panya Uthok di Balai Sarbini pada 1 Juli mendatang merupakan pertarungan tunda antara kedua petinju.
Sejatinya, duel Daud Yordan vs Panya Uthok direncanakan berlangsung pada 4 Maret lalu di Thailand. Duel itu harus ditunda karena Daud dinyatakan positif Covid-19 dua hari jelang pertandingan di Siam World Stadium, Bangkok.
Selain menampilkan partai utama Daud Yordan vs Panyak Uthok MPRO Evolutionnl Fight Series juga akan mempertemukan Ongen Saknosiwi melawan petinju Thailand Jirawat Thammachot untuk mempertahankan sabuk WBC Asia Boxing Council Continental kelas bulu (57,1 kg).
Baca Juga: Ketua NPC Optimistis Indonesia Jadi Juara Umum APG 2022
Tag
Berita Terkait
-
Indonesia Sudah Siap Menggelar FIBA Asia Cup 2022
-
Pemerintah Pastikan Israel Bisa Bermain di Piala Dunia U-20 2023
-
Israel Lolos Piala Dunia U-20 2023, Akun Federasi Sepak Bolanya Diserbu Netizen Indonesia
-
Timnas Israel Akan Berlaga di Indonesia dalam Piala Dunia U-20 2023
-
Andai Lolos ke Piala Dunia U-20 2023, Menpora Pastikan Timnas Israel Bisa Bermain
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik
-
Performa Atlet Jadi Prioritas, PBSI Percayakan Le Minerale sebagai Official Mineral Water
-
Rahasia Indonesia Lampaui Target di ASEAN Para Games 2025, Raih 392 Medali!
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun