Suara.com - Kapten tim India Amritpal Singh mengatakan kekalahan telak pada laga pembuka Grup D FIBA Asia Cup 2022 melawan Selandia Baru menjadi pembelajaran penting bagi pemain muda.
Dalam laga yang bergulir di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Rabu, India kalah telak dengan skor 47-100.
"Skuad kami diisi dengan pemain yang sangat muda dan berlaga di kelompok umur. Laga pertama ini jadi pengalaman yang bagus untuk pemain muda kami dan tentunya kami akan berupaya lebih keras lagi pada dua laga selanjutnya," kata Singh usai pertandingan.
Dari 12 pemain yang diboyong ke Jakarta, Amritpal Singh adalah pemain paling berpengalaman dengan empat kali tampil pada edisi sebelumnya.
Dia memimpin barisan pemain muda yang menghuni skuad India seperti Kurshal Singh yang masih berusia 17 tahun, serta dua siswa NBA Academy Pranav Prince dan Aryan yang sama-sama berusia 19 tahun.
Dalam pertandingan pertama, Prince menjadi pemain muda yang bersinar dengan menyumbang 10 poin. Dia menjadi pemain kedua penyumbang angka terbesar India setelah Arvind Kumar Muthu Krishnan dengan 13 poin.
Asisten pelatih India Thankachan Mulackal Chacko mengatakan pertandingan ini jadi pengalaman bagus untuk pemain muda.
"Para pemain muda kami makin membaik di bawah pelatih Veselin Matic. Sayangnya, hari ini dia merasa kurang sehat. Pada dua kuarter awal, kami gagal mendapatkan banyak rebound di defense dan offense," katanya.
"Kami menantikan dua pertandingan selanjutnya. Ini bagus untuk pengalaman tim muda kami. Kami sebenarnya banyak berlatih menghadapi full court press, tapi point guard kami kurang berpengalaman dalam menangani situasi seperti itu," kata Thankachan.
Baca Juga: Statistik Cemerlang Marques Bolden saat Timnas Basket Indonesia Bikin Sejarah Kalahkan Arab Saudi
India selanjutnya akan menghadapi Filipina pada Jumat (15/7) dan Lebanon pada Minggu (17/7).
[Antara]
Berita Terkait
-
Oppo Reno 15c Kini Meluncur di India, Spek Berbeda dari Versi China?
-
Mengupas Masa Lalu John Herdman: Bukan Cuma Sukses Bareng Kanada
-
Bayar Mahal Setara Gaji Bulanan, Penggemar Lionel Messi Mengamuk di Stadion Salt Lake India
-
Tur Lionel Messi di India Disorot, Diduiga Dimanfaatkan Elite Politik
-
Kenapa India Ricuh saat Lionel Messi Datang?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung