Suara.com - Tim para-renang Indonesia mengumpulkan tujuh medali emas pada hari pertama lomba cabang olahraga ini dalam ASEAN Para Games 2022 di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (1/8/2022).
Medali emas pertama diraih Aris Wibawa dari nomor 100 meter gaya dada SB7 putra dengan catatan waktu tercepat 1 menit 34,46 detik.
Aris sukses mengalahkan perenang Kamboja Khouy Koy yang menorehkan waktu 1 menit 39,54 detik dan perenang Vietnam Ho Van Dao yang bercatatan waktu 1 menit 47,36 detik.
Emas kedua diraih Rino Saputra dari nomor 100 meter gaya bebas putra S9 dengan catatan waktu 1 menit 4,72 detik, mengalahkan Vietnam dan Thailand.
Medali emas ketiga diraih oleh Zaki Zulkarnain pada nomor 100 meter gaya bebas putra S8 dengan catatan waktu 1 menit 3,50 detik mengungguli Thailand dan Vietnam.
Tangklisan Steven Sualang meraih medali emas keempat dari 50 meter gaya punggung putra S10, sedangkan emas kelima dipersembahkan Meliana Ratih Pratama dari nomor 50 meter gaya punggung.
Medali keenam dan ketujuh diraih dari nomor estafet, yakni masing-masing 4x100 meter gaya campuran 49 poin dan 4x100 meter gaya bebas 34 poin.
Koordinator Pelatih Para-Renang Indonesia Dimin menyebutkan sebenarnya hari pertama membidik 10 medali, tetapi tiga nomor ternyata meleset.
"Total perolehan hari ini ada tujuh (medali) emas, sembilan medali perak, dan tujuh medali perunggu," kata Dimin.
Baca Juga: Atlet Puji Layanan Transportasi Difabel di ASEAN Para Games 2022
Tiga nomor target medali emas yang meleset itu karena lawan yang semakin kuat meski tengah menghadapi pandemi COVID-19.
Namun, Dimin optimistis target 27 medali emas para-renang akan tercapai karena masih ada kemungkinan muncul kejutan dari nomor yang tak diunggulkan.
[Antara]
Berita Terkait
-
Tim Para Renang Indonesia Bawa Pulang 11 Medali di World Series 2025
-
Krisis Garuda Memanas: Pilot Keluhkan Komunikasi Buntu dengan Manajemen
-
Gerbong Eks Karyawan Lior Air Masuk Garuda Indonesia dan Digaji Tinggi, APG Protes
-
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi dan Kepedulian Terhadap Atlet Disabilitas
-
Indonesia Beri Kejutan di Paralimpiade Paris? Jangan Lewatkan Aksi Trio Renang Ini!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025