Suara.com - Pelatih bulutangkis tunggal putra Pelatnas PBSI, Irwansyah, memastikan persiapan timnya menghadapi Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo, Jepang sudah matang berkat waktu latihan yang cukup lama.
Menurut Irwansyah, segala aspek mulai dari fisik, teknik, dan mental pemainnya sudah terasah setelah menjalani fase latihan kurang lebih satu bulan.
"Dari kami sudah bagus ya, mulai proses latihan hingga fokusnya anak-anak sudah baik. Menurut saya kondisi mereka sudah siap tanding dan tinggal berangkat saja," kata Irwansyah seperti dimuat Antara, Kamis.
Pada ajang Kejuaraan Dunia yang berlangsung pada 22-28 Agustus, sektor tunggal putra Indonesia mengirimkan empat wakilnya yaitu Anthony Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan satu pebulu tangkis non-pelatnas yaitu Tommy Sugiarto.
Chico, sang juara Malaysia Masters, akan tampil untuk pertama kalinya di ajang Kejuaraan Dunia. Menurut Irwansyah, pebulu tangkis asal Papua ini juga melakoni porsi latihan yang tak jauh beda dari kedua seniornya di pelatnas.
Meski begitu, ia memberikan arahan khusus kepada Chico untuk lebih keras dalam melatih kekuatan pukulan dan daya tahan stamina.
"Porsinya sama saja seperti Ginting dan Jonatan, karena kebutuhan di sektor ini merata. Untuk turun di Kejuaraan Dunia, stroke dan daya tahan harus lebih ditingkatkan. Mental juga tak kalah penting, karena kekuatan kita berpangkal dari situ, agar lebih yakin di lapangan," kata Irwansyah.
Poin lain yang menjadi perhatian Irwansyah ialah hasil undian pemain yang menempatkan tiga wakil Indonesia pada pool atas, sehingga berpotensi terjadi perseteruan rekan senegara.
Irwansyah menilai, ditempatkannya Ginting, Jonatan, dan Chico di pool atas praktis sebuah kerugian karena mempersempit ruang gerak wakil Indonesia.
"Ya tapi namanya undian tidak bisa berharap, pokoknya harus siap dan lihat hasilnya nanti. Menurut saya, ini kurang bagus buat kami. Yang terpenting pikirkan dulu untuk melewati setiap babak, kalau bertemu (rekan senegara) ya sudah siap saja karena siapapun pasti mau menang," ungkapnya.
Tidak hanya itu, di pool teratas juga masuk unggulan teratas Viktor Axelsen yang dipastikan akan menjadi momok bagi seluruh peserta kejuaraan. Melihat hasil drawing, fokus Irwansyah langsung tertuju pada Ginting yang sudah menjalani tujuh laga dramatis namun selalu berakhir dengan kekalahan.
"Ginting sudah punya teknik yang bagus, tapi di lapangan banyak faktor kendala. Misalnya angin, ini sering kecolongan karena yang saya perhatikan bisa membuat pemain ragu untuk mengeluarkan tenaga seperti apa. Tapi kalau dari teknik saya pastikan Ginting sudah benar," katanya.
[Antara]
Berita Terkait
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Kisah Ngidam Zaskia Sungkar di Trimester Pertama, Mangga Muda Dini Hari Jadi Penakluk Rasa Mual
-
Mual Parah di Kehamilan ke-2, Zaskia Sungkar Temukan 'Obat' Ajaib
-
Embrio Disimpan Hampir Setahun, Terungkap Perjuangan Zaskia Sungkar Hamil Anak Kedua
-
Gregoria Mariska Batal Partisipasi di Dua Ajang Bergengsi, PBSI Buka Suara
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus