Suara.com - Timnas bola voli putra Indonesia mencatatkan hasil apik saat berlaga di SEA GAMES 2023. Mereka memastikan lolos ke babak final dan tinggal selangkah lagi mewujudkan mimpi meraih hattrick medali emas di pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.
Jika berhasil menang di final SEA Games 2023, maka timnas voli putra Tanah Air akan mencetak sejarah dengan meraih medali emas tiga kali beruntun.
Sebelumnya, Dio Zulfikri dan kawan-kawan lolos ke final setelah menaklukan Vietnam di semifinal dengan skor 3-0 (30-28, 25-19, 25-18). Pelatih tim bola voli putra Indonesia, Jeff Jiang Jie menyampaikan rasa optimisnya.
"Tinggal besok, Senin (8/5). Kita berproses untuk tiba di final. Semoga bisa meraih hasil yang terbaik," kata Jeff Jiang Jie usai pertandingan melawan Vietnam di Olympic Indoor Stadium, Phnom Penh, Kamboja pada Minggu (7/5/2023).
Pelatih asal China itu menggatakan timnya memang harus berjuang keras demi memastikan tikel lolos ke final. Terlebih dirinya juga melakukan rotasi pada setiap pertandingan. Termasuk di awal laga sempat mengandalkan pemain muda, Boy Arnez.
Namun, seiring perjalanan waktu, pelatih yang membawa tim voli putra Indonesia meraih emas SEA Games Vietnam ini mulai menemukan formasi yang tepat, walau tidak secara gamblang menyebutkan nama-nama tim yang masuk formasinya.
Dalam dua pertandingan terakhir, Jeff Jiang Jie mengandalkan Hendra Kurniawan, Doni Haryono, Fahri Septian, Rivan Nurmulki, Hernanda Zulfi dan Dio Zulfikri. Untuk posisi libero dilakukan bergantian antara Henry dan Rakha.
"Rotasi akan terus kami lakukan sesuai dengan kebutuhan tim. Kita tunggu pertandingan besok," ucapnya dengan tersenyum.
Sementara itu, salah satu pemain Indonesia Rivan Nurmulki mengatakan, timnya bakal memberikan usaha terbaik mereka dalam final SEA Games 2023. Apalagi ia bisa menjadi bagian sejarah jika sukses meraih medali emas tiga kali secara beruntun.
Baca Juga: Top Actions Duel Timnas Indonesia U-22 VS Timor Leste, Siapa yang Terbaik?
"Kita maksimalkan saja laga besok. Yang jelas saya tetap siap jika mendapatkan kesempatan. Tapi kami juga menyadari untuk meraih emas butuh kerja keras dan persiapan matang," kata Rivan.
Pada laga final, Indonesia masih menunggu pemenang antara Thailand melawan tuan rumah Kamboja. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Top Actions Duel Timnas Indonesia U-22 VS Timor Leste, Siapa yang Terbaik?
-
5 Fakta Menarik yang Menyelimuti Kemenangan Timnas Indonesia U-22 atas Timor Leste
-
Sea Games 2023: Lawan Timor Leste, Penyakit Timnas U-22 Kembali Muncul
-
Geger! Bendera Indonesia Terbalik di SEA GAMES 2023, Kamboja Minta Maaf
-
Mengenal Masniari Wolf, Perenang Berdarah Jerman yang Sumbang Emas untuk Indonesia di SEA Games 2023
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025