Suara.com - Pembalap Gresini Racing Marc Marquez mengakui ia merasa gugup jelang melakukan debut bersama tim satelit Ducati tersebut pada MotoGP musim 2024.
“Saya merasa gugup, rasanya seperti ada kupu-kupu di dalam perut saya,” ungkap Marquez, dikutip dari laman resmi MotoGP, Rabu (10/1/2024) seperti dimuat ANTARA.
“Meskipun saya sudah berada di kejuaraan selama bertahun-tahun, ini merupakan sebuah perubahan besar,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, pembalap asal Spanyol itu mengatakan berusaha untuk menerima dan menikmati rasa gugup tersebut, dan hal itu membuatnya menjadi lebih tenang untuk memahami sejumlah hal baru bersama tim teknis kini bekerja sama dengannya.
“Saya mencoba memahami segalanya dengan tim teknis baru saya dan dengan motor baru saya. Pada akhirnya, saya melompat ke motor pemenang. Jadi, setelahnya, ada di tangan saya,” ujar Marquez.
Juara dunia delapan kali itu pun telah melakukan sesi uji coba bersama Gresini tak lama setelah balapan final MotoGP 2023 di Valencia. Ia mengaku cukup puas dengan performa motor, meski ia masih harus beradaptasi lagi demi bisa tampil maksimal saat balapan pembuka pada Maret.
“(Uji coba) Adalah hari adaptasi, terutama terkait posisi motor. Kami mengubah beberapa hal karena di beberapa area saya tidak merasa nyaman sepenuhnya, tapi kecepatannya tetap ada,” kata Marquez.
“Saya memahami motor dan cara mengaturnya. Saya masih harus banyak belajar, mungkin bukan untuk melaju lebih cepat, tapi untuk menjadi lebih konsisten dan lebih aman,” ujarnya menambahkan.
Saat ditanya mengenai perbandingan antara motor barunya dengan Honda RC213V yang telah menjadi tunggangannya selama bertahun-tahun, Marquez menolak untuk membagikan pemikirannya terkait topik tersebut.
Baca Juga: Hasil Uji Coba Grup D Piala Asia 2023: Timnas Indonesia 3 Kali Kalah, Jepang Mulus
“Saya tidak suka membandingkan sepeda motor, terutama di depan umum. Ini adalah motor yang berbeda, dengan gaya berkendara yang berbeda,” kata pembalap dengan nomor 93 itu.
“Ada hal-hal yang perlu dipahami pada tingkat posisi dan komunikasi dengan tim. Ini logis karena saya telah bekerja dengan grup yang sama selama sebelas tahun, tetapi mereka menerima saya dengan sangat baik. Semuanya sangat menyenangkan dan ini membantu saya menjadi lebih baik dan lebih santai,” imbuhnya.
Sementara itu, setelah uji coba pertama, sesi uji coba MotoGP 2024 kedua akan digelar di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, pada 6-8 Februari.
Musim mendatang pun akan dibuka dengan putaran pertama di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar, pada 8-11 Maret.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Raih 16 Gelar, PB Djarum Juara Umum Muria Cup Sirnas C 2025
-
Diledek Juara yang Membosankan, Islam Makhachev Berani Hajar Ilia Topuria?
-
Hancurkan Della Maddalena, Islam Makhachev: Buka Pintu White House, Saya Datang!
-
Perjuangan Maksimal Gregoria Mariska Meski Gagal Juara Kumamoto Masters 2025
-
Didukung Perpani, MilkLife Archery Challenge Seri 2 Alami Lonjakan Peserta 50 Persen
-
Ribuan Peserta Padati GBK! Indonesia Domino Tournament 2025 Resmi Bergulir Meriah
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025