-
IBL mencatat 16 pemain asing dan 29 pemain lokal sudah terlibat dalam bursa transfer menuju musim 2026, dengan proses perekrutan masih terus berjalan.
-
Junas Miradiarsyah menegaskan kualitas pemain meningkat, baik dari rekrutan asing maupun lokal, termasuk transfer penting Yesaya Saudale ke Tangerang Hawks.
-
Aktivitas transfer yang makin ramai menunjukkan keseriusan klub dalam memperkuat skuad dan meningkatkan daya saing liga pada musim 2026.
Suara.com - Direktur Utama Indonesian Basketball League (IBL) Junas Miradiarsyah menjelaskan bahwa menjelang pertengahan November, sudah ada 16 pemain asing yang masuk dalam daftar untuk memperkuat tujuh klub pada musim 2026.
Ia menyebut pergerakan transfer pemain lokal juga cukup aktif, dengan total 29 pemain yang tercatat memperpanjang kontrak, pindah tim, atau datang sebagai rekrutan anyar.
"Sampai saat ini masih terbuka peluang mencari pemain yang lebih bagus bagi klub," kata Junas di Antara Heritage Center, Pasar Baru, Jakarta, Senin.
Berdasarkan data sementara, sebagian besar nama pemain asing yang terdaftar merupakan pebasket asal Amerika Serikat. Beberapa lainnya masih menunggu waktu peluncuran resmi, sehingga pihak IBL belum dapat mengungkapkan informasi rinci.
Junas menilai minat pemain asing berkualitas yang ingin tampil di Indonesia menjadi bukti bahwa persaingan liga terus meningkat dari tahun ke tahun.
Ia menambahkan bahwa proses rekrutmen belum selesai, dan setiap klub masih berkesempatan menambah pemain sesuai kebutuhan untuk memperkuat tim. Menurutnya, kualitas pemain yang masuk musim ini juga mengalami peningkatan.
"Sebab tahun ini bukan hanya kuantitasnya saja yang dipikirkan, tetapi kualitas pemain yang akan bermain," ujar Junas.
Selain kedatangan pemain asing, aktivitas perpindahan pemain lokal juga mulai terlihat. Salah satu transfer yang dinilai bisa memberikan dampak besar adalah kepindahan Yesaya Saudale dari Pelita Jaya Jakarta ke Tangerang Hawks.
Junas menilai perpindahan pemain dengan reputasi besar dapat memengaruhi kekuatan klub sekaligus memberi warna baru dalam kompetisi dan respons penggemar.
Baca Juga: Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
Selain Saudale, sejumlah nama lokal berpengalaman disebut bakal segera menyusul berganti klub. Dinamika ini dianggap penting bagi perkembangan liga karena memberi ruang bagi klub untuk menyempurnakan skuad serta memperketat persaingan.
Junas menegaskan bahwa meningkatnya aktivitas transfer musim ini menjadi sinyal keseriusan klub-klub dalam menatap musim 2026.
Upaya memperbaiki komposisi tim melalui pemain asing maupun lokal diharapkan menciptakan kompetisi yang lebih menarik sekaligus kompetitif bagi para pencinta bola basket Indonesia.
(Antara)
Berita Terkait
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Tinggi 2,33 Meter, Olivier Rioux Catat Rekor sebagai Pebasket Tertinggi dalam Sejarah NCAA
-
Historis Harga Bitcoin Naik 96 Persen Pasca Pembatalan Shutdown Pemerintah AS
-
Eks Pelatih CLS Knights Kembali ke Indonesia, Latih RANS Simba Bogor
-
Berbenah Jelang IBL 2026, Tangerang Hawks Perkuat Jajaran Kepelatihan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games