Suara.com - Wahana antariksa tanpa awak Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) berhasil memotret planet kerdil Ceres, menangkap gambar permukaanya yang diselimuti es, dan mengirimnya ke Bumi.
Dawn, nama pesawat antariksa NASA itu, memang sedang dalam perjalanan menuju Ceres, untuk meneliti planet kerdil di terletak di sabuk asteroid di antara Mars dan Yupiter. Dawn diluncurkan pada 2007 dan diperkirakan akan mencapai titik terdekat dengan Ceres pada 6 Maret 2015.
Foto-foto yang dikirim Dawn memang kurang bagus kualitasnya, tetapi seiring waktu para ilmuwan yakin gambar jelas permukaan planet itu akan bisa terlihat lebih jelas
"Kita tahu banyak soal tata surta tetapi hanya sedikit yang kita paham tentang planet kerdil Ceres. Kini Dawn sudah mengubah itu semua," kata Marc Rayman, direktur misi Dawn.
Foto-foto terbaru Ceres itu diterbitkan Jet Propulsion Laboratory, sebuah lembaga di bawah Nasa NASA, yang bermarkas di Pasadena, California, AS. Gambar-gambar itu menunjukkan permukaan Ceres yang antara lain memiliki beberapa kawah.
Kawah-kawah di permukaan Ceres bisa dimaklumi karena dia terletak di kawasan penuh asteroid. Ceres adalah satu-satunya planet kerdil di dalam tata surya kita. Ceres sendiri diyakini mempunyai permukaan yang terdiri dari es dan batuan.
"Tim kami tak sabar ingin meneliti permukaan Ceres dalam gambar yang belum pernah dilihat sebelumnya," kata Chris Russel, pemimpin penelitian Ceres.
"Kami ingin menemukan kejutan di planet misterius itu," imbuh dia. (United Press International)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026