Suara.com - Aksi pengendara motor ini bukan adegan sebuah film. Seorang lelaki membonceng istri dan enam anaknya di satu motor.
Total motor matic tersebut ditumpangi tujuh orang. Dalam video yang diunggah akun Instagram @thenewbikingregetan tampak pengendara motor melintas di sebuah jalan ramai dengan kecepatan lumayan tinggi.
Seorang perempuan duduk di bagian paling belakang. Sementara di depannya, ada tiga anak kecil, dua diantaranya tampak tertidur. Sedangkan dua anak kecil lainnya dibonceng di depan.
Parahnya, hanya pengendara yang mengenakan helm. Tahu aksinya direkam, si pengendara terdengar mengatakan sesuatu sambil menyetir.
"Ya Lord Asli kalo ada apa2 dijalan dengan pengendara motor ini. Yang disalahkan adalah (......)," tulis dalam caption video.
Tak jelas lokasi dimana peristiwa itu terjadi. Namun, banyak juga netizen yang mengecam aksi ini. Ada juga beberapa netizen yang fokus ke rok perempuan yang melorot ke bawah hingga bisa masuk ke jari-jari motor.
"Saya fokus ke roknya si ibu.. bahaya tuh kalo kena rantai motor karena hari H kemarin ada ibu-ibu meninggal gara-gara roknya kelilit rante motor,"seru omar_sandy.
"Ya ampun..udah overload ditambah roknya ngebray itu..kesangkut jatuh semua..miris," tambah @atihsaka.
Ada juga netizen yang menyarankan agar bapak pengendara motor terebut lebih baik naik taksi atau bus saja.
"Pak/Bu, kalo pasukannya udah sebanyak itu dan masih belum mampu beli mobil, sebaiknya naik taksi/bus/kereta/angkot aja pas pergi ramean. Kasian itu si bocah ada yang udh tidur lho, ngeri jatuh ah," saran @indahwspence.
"Astagfirullah kasian anak-anaknya mudah-mudahan selamat sampe tujuan," tulis @lu2tsulastri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?