Suara.com - Meskipun kondisi fisiknya tak sempurna, lelaki bernama Alexandre José da Silva ikhlas menghadiri wisuda anaknya. Dengan hanya menggunakan tangan, ia berjalan melewati lorong dengan disaksikan ribuan wisudawan dan wisdawati.
Adegan emosional tersebut mendapat banyak tepuk tangan dari para peserta wisuda dan keluarganya.
Putrinya yang bernama Rosany Caetano (30) lulus sekolah hukum dari Universitas Piaui State, Brasil pada April lalu. Setelah video itu diunggah di media sosial, telah lebih 100 ribu warganet yang membagikannya.
Dalam video tersebut terlihat Rosany, mengenakan gaun kelulusannya ia terlihat berdandan dengan gaun indahnya sambil memegang ibunya, Maria (68).
Sang ayah hanya menggunakan sepotong blok kayu di tangan kirinya, dan kayu kecil di tangan kanannya agar tetap bisa mengiringi langkah kaki istri dan anaknya itu.
Ketika mereka sampai di ujung karpet merah, mereka berpose sejenak untuk difoto.
Setelah Rosany mengambil ijazahnya, ia langsung kembali ke pelukkan ibu dan ayahnya. Sementara penonton yang melihat bersorak dengan antusias.
Seperti mengutip Dailymail, sejak usia 15 tahun Alexandre tak dapat berjalan karena masalah tulang belakang yang tidak terdiagnosis, hingga kini ia kehilangan fungsi kakinya sehingga hanya bisa berjalan dengan tangan.
Alexandre merupakan seorang pensiunan petani. Ia pun merasa terkejut atas respon orang yang menerimanya di wisuda tersebut, karena ia sudah biasa berjalan seperti itu sehari-harinya.
"Saya hanya menginginkan hal baik untuk anak perempuan saya dan ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan.Saya sangat bangga padanya karena dia telah mencapai lebih dari yang pernah kita duga. Senang sekali melihat semua orang memuji dan mengucapkan selamat kepadanya pada hari itu," jelas Alexandre.
Untuk diketahui, Rosany merupakan orang pertama di keluarga yang berkuliah dan memperoleh gelar sarjana.
"Sungguh menyenangkan untuk memiliki orang tua saya saat saya mengikuti upacara wisuda saya. Itu sangat emosional karena saya sudah lama bermimpi membuat mereka begitu bangga pada saya. Mereka telah menjadi inspirasi saya selama lima tahun belajar,"jelas Rosany.
Rosany berjanji ingin meningkatkan kesejahteraan hidup orangtuanya. Impiannya adalah membeli kursi roda elektrik untuk sang ayah. [dailymail]
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Heboh Email Reset Kata Sandi Instagram, Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
-
Budget Rp5 Juta Dapat iPad Second Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan