Suara.com - Tragedi WTC pada 11 Septeber 2001 menjadi duka bagi masyarakat di dunia. Berbagai teori konspirasi di baliknya pun turut menghiasai berbagai media. Menurut laporan resminya, terdapat kurang lebih 3 ribu orang yang tewas dalam kejadian tersebut.
Seperti diketahui, pada pagi hari tanggal 11 Sepetember 2001, terdapat dua pesawat yang menabrakkan secara sengaja ke arah dua menara kembar. Bangunan yang dikenal dengan World Trade Center yang terletak di New York seketika langsung runtuh dalam 2 jam kemudian.
Baca Juga: Selain Sukabumi, Ini 6 Sinkhole Terbesar di Dunia
Dugaan langsung mengarah pada kelompok al-Qaeda yang dipimpin oleh Osama Bin Laden. Menurut laporan CBC News, awalnya Osama Bin Laden menolak terlibat, namun akhirnya mengklaim bertanggung jawab atas serangan tersebut.
Pada 17 tahun yang lalu, Amerika Serikat (AS) langsung merespon dengan menyerang Afganistan untuk menggulingkan Taliban yang melindungi anggota-anggota al-Qaeda. Bulan Mei 2011, Barrack Obama presiden AS saat itu, mengumumkan bahwa Osama telah ditembak mati oleh marinir AS.
Baca Juga: Viral, Dosen Universitas Ini Minta Bayaran Rp 2.000 Tiap Mengajar
Tragedi yang menewaskan ribuan orang tersebut menyimpan banyak tanya karena terdapat beberapa kejanggalan di dalamnya. Banyak orang di antaranya mempercayai bahwa terdapat ledakan terlebih dahulu sebelum pesawat menghantam gedung. Ini semakin memperkuat terdapat ''sesuatu'' yang sengaja disembunyikan.
Dikutip dari BBC, seorang profesor filsafat dan teologi agama bersama David Ray Grifin menuduh pemerintah AS terlibat dalam serangan itu dalam bukunya di tahun 2004. Buku yang berjudul 'The New Pearl Harbour' menguak fakta-fakta tersembunyi dan kejanggalan di dalamnya.
Berbagai organisasi resmi mulai dibentuk baik offline maupun online dengan bantuan netizen setelah peristiwa itu. Pada tahun 2006 seorang arsitek California bernama Ricahrd Gage mendirikan Architects and Engineers for 9/11 Truth (AE911 Truth).
Baca Juga: Mengenang Tragedi WTC di National 911 Memorial and Museum
Organisasi itu terdiri dari sekelompok insinyur dan para arsitektur profesional yang mempertanyakan fakta dalam pernyataan resmi pemerintah.
Kebingungan juga banyak terjadi karena terdapat beberapa media yang memberitakan tragedi WTC 20 menit sebelum kejadian berlangsung. Pada hari saat terjadinya serangan, Matt Campbell sedang berlibur bersama keluarganya. Saat itu saudaranya yang bernama Geoff berada di World Trade Center.
Geoff diketahui telah meninggal dalam tragedi itu dalam usia 31 tahun. Matt Campbell sejak saat itu mempertanyakan kepada pihak berwenang atas apa yang terjadi.
Matt mengatakan dia telah mengajukan permintaan kebebasan informasi kepada FBI dan badan-badan lain yang menyelidiki 9/11.
"Ini membuat frustrasi. Kadang-kadang mereka mengatakan bahwa mereka terlindung dari pengungkapan sebenarnya karena mereka menganggap itu bisa mengganggu proses penegakan hukum,'' kata Matt Campbell saat diwawancarai.
Matt Campbell tidak sendirian dalam mencoba mengungkap pertanyaan yang belum terjawab.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas
-
40 Kode Redeem FF 2 November 2025 Bikin Akun Kamu Wangi Seharian, Luck Royale Voucher Gratis
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000