Suara.com - Menteri Keamanan Siber Jepang memicu kontroversi di negaranya dan bahkan dunia karena mengaku bahwa ia tak pernah menggunakan komputer dalam hidupnya dan terlihat bingung dengan konsep USB.
Yoshitaka Sakurada adalah deputi kepala kantor strategi keamanan siber Jepang dan juga menteri yang bertanggung jawab atas Olimpiade Tokyo pada 2020 mendatang.
Dalam sebuah acara di parlemen Jepang pada Rabu (14/11/2018), ia mengaku tak pernah menggunakan komputer.
"Sejak usia 25 tahun, saya menugaskan pegawai dan sekretaris saya, jadi saya tak perlu menggunakan komputer," kata Sakurada ketika ditanya oleh anggota parlemen Jepang.
Ia juga tampak bingung ketika anggota parlemen bertanya apakah USB digunakan di fasilitas nuklir Jepang.
"Tak masuk akal bahwa seseorang yang belum pernah menggunakan komputer diberi tanggung jawab untuk kebijakan keamanan siber," kata Masato Imai, anggota parlemen dari kubu oposisi.
Sakurada yang berusia 68 tahun baru sebulan menjabat sebagai pejabat di bidang keamanan siber. Ia sendiri sedang menjadi sorotan di Jepang karena dinilai tak becus mengurus persiapan Olimpiade.
Ia, misalnya, pada awal November ini mengaku tak tahu soal rencana kedatangan Menteri Olahraga Korea Utara ke Tokyo untuk membahas Olimpiade. Padahal Jepang memiliki kebijakan untuk melarang pejabat Korut memasuki negeri itu.
Ketika ditanya soal anggaran yang akan dikucurkan pemerintah pusat untuk Olimpiade 2020, ia menjawab hanya 1.500 yen. Padahal pemerintah Jepang berencana menganggarkan 150 miliar yen untuk ajang olahraga terbesar di dunia tersebut. (The Guardian)
Berita Terkait
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Bukan Indonesia, Jepang Pilih Langganan Impor Mobil dari Negara Sebelah
-
Tren Baru Industri Otomotif Jepang Lebih Pilih Mobil Produksi Luar Negeri
-
Bosan Merek Jepang? Ini 5 Mobil Matic Rp50 Jutaan Antimainstream yang Nyaman dan Stabil
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Hadiah Eksklusif Kolaborasi Jujutsu Kaisen
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 115 dan 8.000 Gems
-
Update Battlefield 6 Season 2 Ditunda, EA Perbaiki Konten Berdasarkan Masukan Pengguna