Suara.com - Setelah tsunami di Selat Sunda pada Sabtu (22/12/2018), Facebook aktifkan fitur penanggulangan krisis dalam layanannya.
Fitur penanggulangan krisis terletak pada bagian kiri dalam versi web di bagian Jelajahi. Fitur itu terletak setelah Game dan sebelum Catatan.
Fitur ini memungkinkan pengguna akan mendapatkan informasi terkait dengan bencana, seperti informasi terbaru, mencari atau menawarkan bantuan, hingga orang yang terkena bencana dapat memberi tahu kerabat atau teman bahwa ia selamat dari bencana tersebut.
Cara Facebook mengidentifikasi bahwa penggunanya berada di area yang terdampak krisis berdasarkan dari kota yang pengguna cantumkan di profil, lokasi pengguna secara real time jika pengguna telah memberi akses ke lokasi telepon, dan sinyal lain yang mengacu ke lokasi pengguna.
Jika banyak orang di area pengguna membicarakan sebuah insiden, pengguna mungkin akan diundang untuk menandai diri selamat menggunakan Pemeriksaan Keselamatan. Namun, jika tidak berada di area terdampak, pengguna dapat mengklik opsi "Tidak Relevan dengan Saya".
Penanggulangan krisis tidak hanya memuat berita yang terjadi di Indonesia, melainkan di seluruh dunia. Di bagian atasnya terdapat empat kolom yang terdiri dari Terbaru, Paling Aktif, Aktivitas Teman, dan Indonesia.
Kolom Terbaru memuat berita-berita paling terbaru tentang bencana apa saja yang terjadi di seluruh dunia, misal Tsunami di Selat Sunda, pengeboman di Mogadishu, hingga kebakaran gedung di Mumbai.
Tak hanya itu, fitur penanggulangan krisis juga memiliki layanan penggalangan dana di mana pengguna dapat mengundang teman untuk membantu mengumpulkan uang. Untuk membuat penggalangan dana, di halaman Pemeriksaan Keselamatan, pengguna dapat menemukan bagian Penggalangan Dana dan cukup ketuk opsi "Buat" untuk memulainya.
Sumber: Hitekno.com
Baca Juga: Kocak, Begini Bayangan Facebook dan Teknologi Lain pada 30 Tahun Lalu
Berita Terkait
-
Kocak, Begini Bayangan Facebook dan Teknologi Lain pada 30 Tahun Lalu
-
Peneliti Buktikan Seberapa Berharga Akun Pengguna Facebook
-
Waduh! Facebook Buka Pesan Pribadi Anda ke Spotify dan Netflix
-
Sst... Perempuan Ini Klaim Punya Bukti Facebook Memata-matainya
-
Gawat! Bug Facebook Sebarkan 6,8 Juta Foto Pribadi Pengguna
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Bocoran iPhone Masa Depan: Kamera Selfie Bakal 'Hilang'
-
Update 20 Kode Redeem FC Mobile 11 November 2025, Klaim Gems dan Pemain 111-113 Gratis
-
PUBG Mobile Terancam Diblokir Prabowo, Komdigi Minta Game Online Patuh Aturan
-
Infinix XBOOK B14 Meluncur ke Indonesia, Laptop Tangguh dengan Sertifikasi Militer
-
Rincian Fitur Baru One UI 8 Samsung Galaxy A56, Ada AI Image Generator Nano Banana
-
Misteri Abad ke-20 Terpecahkan: Lubang Aneh di Peru Diduga sebagai Pasar Kuno
-
23 Kode Redeem FC Mobile 11 November 2025 Lengkap dengan Panduan Farm Gems dan Pemain OVR 113
-
31 Kode Redeem FF 11 November 2025, Skin Halloween Masih Tersedia Hingga Hadiah Baru
-
Layar Ponsel Tiba-Tiba Hitam Tapi Masih Menyala? Ini 10 Cara Memperbaikinya Sendiri
-
Penelitian Baru Ungkap Rahasia di Balik Leher dan Kaki Panjang Jerapah