Suara.com - Elon Musk, CEO SpaceX, kembali membuat publik heboh dengan cuitannya. Namun, cuitannya kali ini tidak kontroversial seperti yang ia lakukan sebelumnya, melainkan sebuah kabar gembira.
Elon Musk berkomentar dalam akun Twitter resmi miliknya bahwa tiket perjalanan ke Mars tidak akan terlalu mahal.
Bahkan ia mengklaim tiketperjalanan pulang pergi ke Mars akan lebih murah daripada pernikahan mewah di Eropa dan Amerika Serikat.
Bocoran harga tiket perjalanan ke Mars ini bermula dari sebuah pertanyaan yang dilontarkan oleh salah satu akun podcast sains dan teknologi @SPEXcast.
Akun tersebut menanyakan berapa kira-kira harga tiket yang dibutuhkan apabila kita ingin melakukan perjalanan ke Mars.
Tak disangka, Elon Musk menjawab dengan serius dan kisaran harganya kurang dari 500 ribu dolar AS atau Rp 7 miliar.
Ia bahkan memprediksi suatu saat nanti harganya dapat ditekan hingga kurang dari 100 ribu dolar AS atau Rp 1,4 miliar.
''Sangat tergantung pada volume, tetapi saya yakin pindah ke Mars (tiket pulang gratis) suatu hari nanti akan berharga kurang dari 500 ribu dolar AS bahkan mungkin di bawah 100 ribu dolar AS. Cukup rendah sehingga kebanyakan orang di negara maju bisa menjual rumah mereka di Bumi dan pindah ke Mars jika mereka mau,'' komentar Elon Musk dalam akun Twitter resminya.
Jika Elon Musk memang benar, itu berarti misi Mars akan turun beberapa kali lipat.
Baca Juga: NASA Temukan Petunjuk Baru di Gunung Sharp Planet Mars
Rover Curiosity milik NASA misalnya, proyeknya untuk penelitian di Mars menghabiskan lebih dari 2,5 miliar dolar AS atau Rp 35 triliun.
Namun beberapa pengamat agak meragukan cuitan Elon Musk. Masalahnya adalah biaya hidup di Mars akan sangat mahal.
Koloni manusia pertama di Mars kebutuhan hidupnya akan bergantung pada pengiriman bahan-bahan pokok dari Bumi.
Sebelum para astronom dan teknisi perusahaan antariksa menyiapkan semuanya termasuk lahan pertanian, ketersediaan air, dan kebutuhan oksigen, biaya di Mars akan sangat mahal.
Namun terlepas itu semua, warganet banyak yang menyambut positif mengenai kisaran harga dari Elon Musk.
Dikutip dari Futurism, ambisi ilmuwan dan lembaga antariksa untuk membuat koloni manusia di Mars memang telah dirancang sejak awal.
Berita Terkait
-
Grokipedia Milik Elon Musk Picu Kontroversi, Disebut Wikipedia Versi AI
-
Setahun Starlink di Indonesia, Kecepatan Internet Malah Makin Lelet
-
Komdigi Denda Elon Musk Rp 78 Juta Gara-gara Konten Pornografi di X
-
OpenAI Jadi Perusahaan Swasta Termahal di Dunia
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Nothing Ear (3) Resmi Dijual ke Indonesia, TWS Premium Harga Rp 3 Juta
-
Waktu Menonton Video Belanja Melonjak 400 Persen, YouTube Shopping Gandeng Lazada
-
28 Kode Redeem FF 6 November 2025, Evo Gun Thompson Hadir untuk Libas Musuh
-
19 Kode Redeem FC Mobile 6 November 2025: Gaet Cafu 113 Hingga 25.000+ Gems Gratis
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda