Suara.com - Pengemudi ojek online atau driver ojol, ternyata bisa bertindak romantis pada kekasihnya. Seperti kisah romantis driver ojol satu ini yang melamar kekasihnya.
Kisah romantis driver ojol ini termuat dalam sebuah video yang diunggah oleh akun @dramaojol.id pada Sabtu (2/3/2019) menjadi viral di Instagram.
Baca Juga : Lincah Banget, Aksi Dance Driver Ojol Ini Jadi Tontonan Pengunjung
Dalam video tersebut, seorang driver ojol secara mengejutkan melamar kekasihnya dengan romantis. Video yang viral di Instagram ini membuat warganet baper.
Biasanya, tujuan dari pacaran adalah menikah. Menikah sendiri dianggap sebagai tanda keseriusan sepasang kekasih. Lamaran menjadi proses di antaranya sebelum pasangan melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius.
''Awal Maret ini, ada seseorang yang pada akhirnya memutuskan untuk melamar yang dikasihinya.'' tulis caption dalam unggahan @dramaojol.id tersebut.
Dalam video tersebut, si driver ojol yang masih mengenakan jaket ojek online-nya secara mengejutkan datang ke kantor kekasihnya.
Membuat kekasihnya terkejut, driver ojol ini membawa bunga sebelum kemudian berlutut di depan kekasihnya sambil memberikan sebuah kotak untuk melamarnya.
Dibuat terharu, gadis ini lalu menerima lamaran kekasihnya tersebut. Tanpa ragu, si driver ojol lalu memasangkan cincin ke jari manis gadis tersebut.
Baca Juga: Orderan Gadis Cantik Ini Bikin Driver Ojol Gemas
Baca Juga : Dapat Orderan dari Empat Gadis Cantik Ini, Driver Ojol Gemas
Campuran rasa terharu dan senang membuat gadis ini terus menutup wajah dan mengusap air matanya.
Kisah romantis si driver ojol saat melamar kekasihnya ini lalu mendapat komentar beragam dari warganet dalam kolom komentar unggahan @dramaojol.id.
''Hati para jomblo dipastikan bergejolak dengan rasa iri, dengki dkk hiyahiya'' tulis @mazissulton menebak perasaan para jomblo.
''Gue bisa lebih romantis, sayang, yang diajak romantis gak ada..'' tulis @toni_tanaya mempromosikan diri.
''semangat bang.. buat mba nya selamat yaa..'' tulis @hriynnn memberi semangat dan selamat.
Berita Terkait
- 
            
              Penumpang Dibuang Ojol Depan DPR Usai Tabrak Truk, Tewas Setelah Seminggu Koma
 - 
            
              Kecelakaan Depan DPR: Pengemudi Ojol Kabur Tinggalkan Penumpang Bersimbah Darah, Kini Masuk DPO!
 - 
            
              Penumpang Tewas, Polisi Buru Sopir Ojol yang Kabur usai Tabrakan di Depan DPR, Ini Identitasnya!
 - 
            
              Ojol dan Kurir Dijamin BPJS Ketenagakerjaan Tahun 2026, Ini Ketentuannya
 - 
            
              Realita Pahit Usai Konser BLACKPINK, Ojol Matikan Aplikasi Tembak Harga Ratusan Ribu di GBK
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              5 HP Rp1 Jutaan untuk Orang Tua: Praktis, Baterai Awet, dan Tahan Banting
 - 
            
              Telkomsel dan BARDI Hadirkan Solusi IoT Terpadu: Kendaraan Kini Lebih Aman, Cerdas, dan Terkoneksi
 - 
            
              Honor 500 Tiru Desain iPhone Air? Ini Bocoran Fitur dan Disebut Jadi Pesaing Oppo Reno 15
 - 
            
              EA Akui Risiko Penjualan Ratusan Triliun ke Arab Saudi, Pertahankan Kendali Kreatif
 - 
            
              10 HP Midrange Terkencang Oktober 2025: SoC MediaTek Berkuasa, Seri Realme Neo Nomor Satu
 - 
            
              Live TikTok Saat Ujian TKA? Aksi Nekat Siswa Ini Bikin Publik Geram
 - 
            
              Studio Jepang Desak OpenAI Hentikan Penggunaan Konten Anime di Sora 2, Kenapa?
 - 
            
              47 Kode Redeem FF Terbaru 4 November 2025: Raih Diamond, Evo Gun, dan Item Flame
 - 
            
              28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 November: 500 Rank Up dan Pemain 111-113 Menanti
 - 
            
              Momen Lucu Xi Jinping dan Presiden Korsel: Hadiah HP Xiaomi Disindir Soal Keamanan!