Suara.com - Senam merupakan salah satu jenis olahraga yang melibatkan keserasian gerakan dengan dipimpin oleh seorang instruktur yang memperagakan gerakan-gerakan senam sesuai irama lagu, kemudian diikuti oleh para peserta senam. Namun, sebuah video yang beredar di media sosial Twitter memperlihatkan seorang ibu-ibu yang lebih heboh melakukan gerakan senam daripada instruktur senam itu sendiri.
Diunggah oleh akun Twitter @AbduhNggole pada 5 Juli, video berdurasi 35 detik tersebut merekam aksi seorang ibu-ibu sebagai salah satu peserta senam yang berdiri di barisan paling depan. Ibu yang tak diketahui identitasnya tersebut, mengenakan kaos berwarna hijau tua dengan celana panjang putih dan tampak lincah bergerak ke sana kemari dengan melakukan gerakan senam.
Lucunya, peserta lainnya yang juga terekam di belakangnya tidak memperagakan gerakan serupa. Bahkan, ketika instruktur senam meminta agar peserta mengikuti gerakannya, gerakan ibu-ibu tersebut berbeda seolah tidak peduli dengan arahan sang instruktur.
"Tolong jelasin ini ibunya kenapa wkwkwk. Apa instrukturnya membosankan atau gimana? Hahahaha," tulis pemilik akun @AbduhNggole.
Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 31 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 850 kali ini menuai berbagai komentar dari warganet.
"Sok asik sendiri," tulis akun Sii_autis.
"Tukeran aja yang jadi instruktur," komentar AdelineCarolina.
"Malah heboh sendiri hahaha," tambah muntaqilah.
"Asik sendiri ibunya mana lincah pula," ungkap wilan_ki07.
Baca Juga: Kreatif! Holder Smartphone Driver Ojol Ini Bikin Warganet Gemas
"Pasti ibunya nggak punya utang, jadi semangat banget," canda roviqwhyaa.
Berita Terkait
-
Keren! Warganet Kompak Cuitkan Bahasa Daerah Sesuai Pelat Nomor Kendaraan
-
Anti Mainstream, Begini Jadinya Ketika Lalat Dijadikan Hewan Peliharaan
-
Krisis Identitas, Smartphone Ini Punya Tampilan iPhone Tapi Rasa Samsung
-
Pesan Manis di Helm Driver Ojol Ini Bikin Haru Warganet
-
Drama Pertengkaran Gara-gara Dispenser Ini Bikin Ngakak
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence
-
Xiaomi Sedang Garap HP Redmi dengan Baterai 9.000 mAh
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
Moto X70 Air Rilis: HP Midrange dengan Bodi Super Tipis 6 mm dan RAM 12 GB
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 1 November: Raih Luck Royale Voucher dan Skin Halloween