Suara.com - Samsung menepati janjinya untuk meluncurkan tablet anyarnya, Samsung Galaxy Tab S6, dengan membawa sejumlah pembaruan yang lebih mutakhir ketimbang para pendahulunya.
Pasalnya, Samsung Galaxy Tab S6 menjadi tablet pertama di dunia yang menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 855. Chipset tersebut dikenal memiliki performa ciamik.
Sedangkan untuk penyimpanan data, perusahaan asal Korea Selatan itu memberikan dua pilihan, yakni RAM 6 GB yang diduetkan dengan memori internal 128 GB, dan RAM 8 GB yang berpadu dengan ROM 256 GB. Andai bagasi data masih dirasa kurang, pengguna bisa menambahnya dengan bantuan MicroSD.
Untuk tampilan fisiknya, tablet terbaru Samsung punya layar Super AMOLED 10,5 inci beresolusi 2.560 x 1.600 piksel dengan aspek rasio screen to body 16:10.
Sektor audio pun tak luput dari perhatian Samsung kepada Galaxy Tab S6 yang menyematkan empat speaker AKG dengan teknologi Dolby Atmos.
Sementara untuk urusan fotografi, dua kamera terpasang di bagian belakang tablet dengan komposisi kamera utama 13 MP dan 5 MP untuk lensa ultra wide. Sedangkan kamera selfienya berkekuatan 8 MP.
Guna mendukung mobilitas harian penggunanya, Samsung Galaxy Tab S6 dibekali baterai jumbo berkapasitas 7.040 mAh yang sudah mendukung fitur pengisian daya cepat 18 Watt.
Fitur menarik lainnya juga bisa ditemui pada pemindai sidik jari yang terbenam di bawah layar. Dan tentu saja, S-Pen yang menjadi ciri khas tablet Samsung juga diselipkan dan tidak hanya berfungsi untuk corat-coret saja, melainkan bisa dijadikan seebagai remote untuk memutar konten mutimedia dan mengambil foto.
Untuk S-Pen, pena digital ini memiliki baterai 0,35 mAh yang diklaim Samsung bisa bertahan hingga 10 jam dan hanya memerlukan waktu 10 menit saja untuk pengisian baterainya. Proses charging S-Pen juga sangat sederhana karena hanya tinggal menempelkannya ke belakang tablet.
Baca Juga: Bocor, Samsung Galaxy Tab S6 Dilengkapi Kamera Belakang Ganda!
Sedangkan untuk meningkatkan produktivitas penggunanya, Samsung Galaxy Tab S6 diberikan fungsi DeX sehingga bisa dijadikan layaknya sebuah laptop, namun dengan tambahan cover keyboard yang dijual secara terpisah.
Tersedia dalam varian warna Mountain Gray, Cloud Blue, dan Rose Blush, harga Samsung Galaxy Tab S6 dibanderol mulai 649 dolar AS atau sekitar Rp 9,2 juta untuk versi RAM 6 GB/ROM 128 GB. Sedangkan varian RAM 8 GB/ ROM 256 GB dijual mulai dari 729 dolar AS atau sekitar Rp 10,3 juta.
Tag
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024: Tablet Murah Harga Rp 5 Juta
-
Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024: Bawa Chip Exynos dan Layar 10 Inci
-
Render Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Beredar, Pertahankan Layar Besar
-
Tanda-tanda Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Segera Hadir ke Indonesia
-
Samsung Bakal Merilis Kembali Galaxy Tab S6 Lite, Bakal Punya Dua Model
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan