Suara.com - Perusahaan diam-diam meluncurkan Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 di pasar Eropa. Berikut terdapat penjelasan mengenai fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024.
Tablet terjangkau dari Samsung tersebut mengandalkan chipset Exynos buatan perusahaan. Ini berbeda dibanding Galaxy Tab S6 Lite 2022 yang mengemas dapur pacu Snapdragon 720G.
Meski chipset mengalami perubahan, namun spesifikasi layar sama seperti generasi pendahulu. Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 mengusung layar TFT LCD 10,4 inci beresolusi 1200 x 2000 piksel dengan kerapatan 224 PPI.
Sebagai pengingat, Galaxy Tab S6 Lite juga mengandalkan layar TFT LCD. Melalui laman resmi perusahaan, Samsung hanya mengungkap adanya CPU octa-core dengan clock speed 2.4 GHz sebagai dapur pacunya.
Meski begitu, deskripsi pada Google Play Console mengonfirmasi bahwa chipsetnya merupakan Exynos 1280. Dikutip dari MySmartPrice, Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 mempunyai RAM 4 GB dan dua opsi penyimpanan internal, 64 GB atau 128 GB.
Perusahaan menyediakan slot microSD sehingga pengguna bisa menambah memori hingga 1 TB. Sama seperti generasi pendahulu, tablet mengemas baterai 7.040 mAh dengan fast charging 15 W.
Perusahaan sejauh ini belum mengungkap harga Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 ke publik. Perlu diketahui, Galaxy Tab S6 Lite 2022 dibanderol dengan harga Rp 6,3 juta. Harga tablet terbaru kemungkinan tak jauh berbeda dibanding generasi sebelumnya. Berikut rincian spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Lite:
- OS: Android 14, One UI 6.1
- Chipset: Exynos 1280 (5 nm)
- CPU: Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
- GPU: Mali-G68
- RAM: 4 GB
- Internal Memori: 64 GB, 128 GB (ada slot microSD)
- Layar: TFT LCD 10,4 inci, 1200 x 2000 piksel, 224 PPI
- Kamera utama: 8 MP, f/4.0" (primer)
- Kamera depan: 5 MP, f/5.0" (wide)
- Baterai: 7040 mAh (fast charging 15 W)
- Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.3 (tak ada NFC)
- Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
- Dimensi: 244.5 x 154.3 x 7 mm
- Berat: 467 gram
- Warna: Gray, Mint, Rose Gold
Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 masih dipasarkan secara terbatas di pasar Eropa pada awal kuartal kedua tahun ini. Belum diketahui terkait ketersediaan secara global termasuk ke Indonesia. Itulah tadi rincian fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024, tertarik menantikan tablet baru tersebut?
Baca Juga: Fitur iQOO Pad 2 Bocor ke Publik, Usung Dimensity 9300 dan RAM 16 GB
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF
-
5 HP Murah RAM 6 GB dan Baterai Besar Rp1 Jutaan, Terbaik Buat Anak Sekolah
-
Bracket M7 Mobile Legends Knockout: Aurora PH Juara, AE Sempat Jadi 'Champion Slayer'
-
Redmi Umumkan Jadwal Rilis Turbo 5 dan Turbo 5 Max, Bawa Baterai Jumbo dan Garansi 5 Tahun