Suara.com - Samsung Electronics Indonesia secara resmi meluncurkan Galaxy A10s. Menyasar generasi live, ponsel pintar ini dilengkapi teknologi yang telah ditingkatkan demi kemampuan live.
Mulai dari dual camera 13+2 MP dengan kemampuan Live Focus yang membuat hasil konten live lebih epik. Kamera depan dengan lensa 8MP yang membuat foto maupun video live ataupun vlog semakin terang dan tajam.
Juga telah dilengkapi teknologi fingerprint scanner dan face recognition, hingga all day battery 4.000 mAh. Menariknya, semua ini ditawarkan dengan harga ringan di kantong, yakni Rp 1.899.000.
Berdasarkan riset dari Google yang berjudul Year in Search: Insight for Brands 2018, sebanyak 68 persen dari konsumen Indonesia saat ini mencari informasi mengenai smartphone secara online. Pencarian dengan kata kunci “smartphone terjangkau” meningkat hingga 2 kali lipat dari sebelumnya.
Hal tersebut menandakan minat konsumen mengacu pada harga smartphone terjangkau, namun tetap memiliki fitur unggulan.
“Era of Live kini telah dimiliki oleh semua kalangan masyarakat Indonesia. Namun, terkadang tidak semua smartphone menawarkan kemampuan yang serba guna dengan harga yang juga bersaing,” kata Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia melalui keterangan resminya.
Bagi mereka yang suka menikmati live streaming video maupun musik, Galaxy A10s telah didukung layar Infinity Display-V yang luas dengan 6.2 inch High Definition+.
Samsung Galaxy A10s akan tersedia dalam tiga pilihan warna kekinian, yaitu Merah, Hijau, dan Hitam. Baik secara online maupun offline, perangkan anyar Samsug ini akan dijual mulai 23 September mendatang.
Baca Juga: Samsung Upgrade Galaxy J Jadi Galaxy A
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya