Suara.com - Google turut merayakan Halloween 2019 yang jatuh pada 31 Oktober, lewat doodle yang terlihat pada halaman awal pencarian.
Doodle itu didominasi dengan warna hitam, kuning labu, ungu, dan putih. Kata Google sendiri dibuat dengan lekuk-lekuk bernuansa seram khas perayaan Halloween dengan warna kuning labu.
Doodle itu juga memiliki gambar burung hantu yang memegang sapu, hiasan labu, tengkorak, dan batu nisan.
Pada huruf O kedua kata Google, diganti dengan tombol yang akan membawa pengguna ke sebuah permainan. Setelah diklik, pengguna akan ditampilkan pada bangunan-bangunan yang memiliki enam pintu misterius.
Dengan musik carousel yang menyeramkan demi meningkatkan nuansa Halloween, di belakang pintu-pintu itu bersembunyi enam hewan liar yang berbeda-beda, yang terdiri dari serigala, gurita, jaguar, tarantula, kelelawar, dan burung hantu.
Setelah mengklik pintu manapun, pengguna akan diminta memilih "trick" atau "treat".
Jika memilik trick, maka hewan itu akan melakukan beberapa aksi lucu atau atraksi. Tapi jika memilih treat maka Google akan memberikan fakta unik tentang hewan tersebut.
Dilansir laman resmi Google, doodle ini merupakan kerja sama dengan World Wildlife Fun (WWF), sebuah organisasi non-pemerintah internasional yang menangani masalah-masalah tentang konservasi, penelitian, dan restorasi lingkungan.
Lewat doodle ini, pengguna juga bisa mempelajari lebih lanjut tentang hewan-hewan yang ditampilkan.
Baca Juga: Tak Ingin Kalah, Polandia Buat Misi ke Mars
Jika pengguna mengklik semua pintu, doodle itu akan menampilkan keseluruhan hewan yang menari dengan musik yang menyenangkan.
Animasi doodle itu dibuat oleh Stan Cameron dan dua rekannya sementara bagian Art Lead dipimpin oleh Lydia Nichols.
Tak hanya muncul di halaman pencarian di Indonesia, Goodle doodle bertema Halloween ini juga bisa dilihat di Argentina, Chili, Peru, Kuba, Meksiko, Amerika Serikat, Kanada, Rusia, Iceland, Swedia, Latvia, Bulgaria, Romania, Yunani, Italia, Hungaria, Austria, Ceko, Jerman, Perancis, Spanyol, Portugal, Inggris, Ireland, Thailand, Filipina, Taiwan, Korea Selatan, Jepang, Australia, hingga New Zealand.
Berita Terkait
-
Sambut Halloween, NASA Pamer Foto Seram Matahari
-
Bikin Bingung, Maskapai Kepresidenan Amerika Sajikan Makanan Misterius
-
Maleficent Jadi Favorit, Ini Gaya 7 Artis Indonesia Sambut Halloween
-
Harry Potter: Wizards Unite Rayakan Halloween dengan Tugas Khusus
-
Suguhi Konten Horor, Begini Cara Mortal Kombat 11 Sambut Halloween
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen
-
Bocoran Moto X70 Air Pro Terungkap, Kamera Periskop Jadi Senjata Utama
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 31 Desember 2025, Ada Skin XM8 dan Hadiah Tahun Baru Gratis
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Desember 2025, Klaim Hadiah Tahun Baru Gratis!