Suara.com - Hari Ayah di Indonesia diperingati setiap 12 November setiap tahunnya. Meskipun peringatan ini tidak banyak diketahui masyarakat luas, tapi tak sedikit warganet yang turut merayakannya di media sosial Twitter.
Bahkan kata kunci Selamat Hari Ayah dan tagar #HariAyahNasional menjadi Trending Topic Twitter Indonesia dengan jumlah lebih dari 2 ribu tweet.
Warganet mencuitkan harapan dan doa kepada ayah mereka, yang selama ini tidak pernah dikatakan secara langsung. Mereka juga mengungkapkan rasa terima kasih atas pengorbanan dan perjuangan sang ayah.
Tak hanya itu, Hari Ayah 2019 juga dijadikan momen beberapa warganet dalam mengenang ayah mereka yang telah tiada. Tak sedikit yang mengatakan untuk menyayangi sosok ayah selama beliau masih hidup di dunia.
"Untuk yang bangun paling pagi, berangkat lebih awal, dan sampai di rumah paling akhir; Selamat Hari Ayah. Kau lebih hebat dari perumpamaan apapun," tulis akun @ericmarchell.
"Semoga engkau di sana di tempat yang paling bahagia. Selalu di samping Allah SWT. Diampunkan kesalahanmu dan diterima kebaikanmu oleh-Nya, aamiin. Aku rindu bapak. Selamat hari ayah, bagi yang masih punya ayah jangan sia-siakan apa yang beliau berikan ke kita," cuit @prastyobn.
"Selamat Hari Ayah! Dari anak perempuan yang selalu gengsi untuk nanya kabar ayahnya duluan," tambah @riqqefarizka.
"Selamat Hari Ayah. Maafkan kami yang belum bisa memenuhi ekspektasimu, maafkan kami yang masih menyusahkanmu. kerja keras dan kasih sayangmu akan kuceritakan ke anak cucu kelak nanti, bahwa aku bangga punya ayah sepertimu #HariAyahNasional," komentar @gfrankozolla.
"Selamat Hari Ayah Nasional! Terima kasih telah merawat serta membimbingku selama 16 tahun penuh, turut berduka untuk 3 tahunku tanpamu. I lost you, but you still there in my heart #HariAyahNasional," ungkap @LoyalAghase7.
Baca Juga: Google Stadia Gunakan Aplikasi Pendamping
Selain itu, Google juga turut merayakan Hari Ayah 2019 Indonesia di tampilan awal halaman pencarian. Doodle tersebut menampilkan animasi keluarga bebek dengan tiga tombol yang berbeda..
Berita Terkait
-
Hari Ayah Nasional, Ketahui 7 Fakta Menarik Tentang Ayah Menurut Sains
-
Asal Muasal Diperingati Hari Ayah dan Begini Nasibnya di Indonesia
-
Google Rayakan Hari Ayah Nasional di Indonesia
-
Kompilasi Cuitan Kocak Warganet Soal Promo 11.11
-
Pendaftaran Resmi Dibuka, Warganet Cuitkan Harapan Lewat #CPNS2019
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 November: Klaim Magic Curve dan Pemain 111-113
-
Fitur Tersembunyi WA Web, Ini Cara Blur Chat WhatsApp agar Tak Diintip
-
Perang Dagang Makin Panas! Amerika Serikat Resmi Larang Chip Nvidia ke China