Suara.com - Sony membuat PlayStation Network agar para pengguna konsol game buatan mereka bisa saling terkoneksi. Seperti yang telah diketahui, platform ini memiliki fitur chat yang bisa menghubungkan para penggunanya. Siapa sangka, oknum tidak bertanggung jawab justru menggunakan PlayStation Networks untuk menjual narkoba.
Hal ini diketahui setelah biro investigasi federal Amerika Serikat, FBI, mengeluarkan surat perintah yang meminta Sony untuk memberikan informasi seorang pengguna PS4 yang menjadikan PlayStation Network sebagai perantara untuk menjual kokain.
Dalam surat perintah tersebut, FBI juga meminta Sony untuk memberikan informasi terkait game yang dimainkan serta pencapaian di game milik si pengedar narkoba tersebut.
Sebagaimana dikutip laman Ubergizmo, Senin (9/12/2019), surat perintahnya sendiri dikeluarkan setelah FBI mendapat informasi dari salah seorang mata-mata yang mengawasi peredaran narkoba di AS.
Setelah mendapatkan informasi dari Sony, FBI pun menangkap basah si tersangka dalam sebuah skema jebakan. Ia tertangkap tangan dalam sebuah transaksi jebakan yang dilakukan oleh tim FBI, yang memesan 100 gram kokain dengan menggunakan fitur audio chat dan layanan pesan yang ada di PlayStation Network.
Terkait kasus ini, Sony sendiri belum membuat pernyataan resmi. Meski begitu, modus menggunakan PlayStation Networks untuk kejahatan bukan sebuah hal yang baru lagi.
Konon, jaringan game semacam ini juga kerap digunakan oleh kelompok teroris untuk melakukan kordinasi dengan sesama teroris lainnya.
Alasannya, kemungkinan jaringan game seperti ini di luar pemikiran mainstream para penegak hukum yang kebanyakan fokus untuk memata-matai gerak-gerik teroris dari Facebook, WhatsApp, hingga Telegram.
Baca Juga: Mengaku Tak Perawan Sebelum Pertunangan, Jawaban Lelaki Ini Bikin Salut
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bocoran Harga Realme P4 Power, HP Baru dengan Baterai 10.000 mAh
-
Jadwal M7 Mobile Legends Hari Ini: AE Bertarung Demi Tiket Final, ONIC Main Jam Berapa?
-
36 Kode Redeem MLBB Terbaru 21 Januari: Klaim Emote, Skin M7, dan 140 Diamond Gratis
-
Rayakan Ulang Tahun ke-35, Sega Siapkan Kejutan Game Sonic dan Puyo-Puyo
-
Waspada! Penipuan Baru Manfaatkan Fitur Team Invitation OpenAI, Data Pribadi Terancam Dicuri
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
-
Bocoran Terbaru iPhone 18 Pro: Dynamic Island Mengecil, Kamera Depan Tetap di Tengah
-
35 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Januari: Ada Icon 113-117 dan Ratusan Rank Up
-
5 Pilihan HP 3 Jutaan Terbaik, Performa Selevel Infinix Note Edge 5G
-
Sony dan TCL Resmi Jajaki Aliansi Strategis, Siap Bentuk Raksasa Baru Hiburan Rumah Global