Suara.com - Telkomsel resmi mengumumkan sosok baru yang mengisi jabatan Direktur Utama (Dirut) pada Senin (13/1/2020). Berdasarkan putudan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar Jumat pekan lalu, Setyanto Hantoro resmi ditunjuk sebagai Dirut Telkomsel yang baru untuk menggantikan Emma Sri Martini.
Seperti yang telah diketahui, Emma meninggalkan jabatannya pada November lalu setelah ditunjuk sebagai Direktur Keuangan Pertamina oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.
Pengumuman Setyanto jadi Dirut Telkomsel yang baru ini sekaligus mematahkan prediksi yang mengatakan bahwa Heri Supriadi akan ditunjuk sebagai Dirut Telkomsel. Sebelumnya, Heri dipercaya mengemban peran sebagai Acting CEO Telkomsel.
Selain mengangkat Setyanto Hantoro, Telkomsel juga menunjuk jajaran direksi lainnya, seperti di bawah ini:
- Direktur Utama : Setyanto Hantoro
- Direktur Sales : Ririn Widaryani
- Direktur Finance : Heri Supriadi
- Direktur HCM : Irfan A. Tachrir
- Direktur Network : Venusiana Papasi
- Direktur Planning & Transformation : Edward Ying
- Direktur Information Technology : Bharat Alva
- Direktur Marketing : Rachel Goh
"Pengangkatan Direktur Utama dan Direktur Network Telkomsel yang baru ini dilakukan sejalan dengan strategi perusahaan dalam melanjutkan transformasi perusahaan menjadi telco digital company yang siap mengakselerasikan negeri dengan menghadirkan pemanfaatan teknologi hingga penjuru negeri," kata Denny Abidin, VP Corporate Communications Telkomsel, dalam keterangan resminya pada Senin (13/1/2020).
Sekilas tentang profil Setyanto Hantoro, ia sempat menjabat sebagai CEO PT Multimedia Nusantara (TelkomMetra) sejak November lalu. Selain itu, pria berkepala plontos ini juga menjadi komisaris di PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel) serta Presiden Komisaris PT Jalin Pembayaran Nusantara.
Di dunia telekomunikasi, Setyanto juga pernah menjadi VP Strategic Business Development dan EVP Strategic Investment di PT Telkom Indonesia. Namanya juga pernah masuk dalam jajaran direksi Telkom periode 2016.
Untuk akademisnya, ia tercatat sebagai lulusan S1 Teknik Industri dari Sekolah Tinggi Teknologi Telkom pada 1995 dan S2 Magister Management dari Sekolah Tinggi Management Bandung pada 2003.
Baca Juga: Review Samsung Galaxy M30s, Baterai Jumbo Performa Turbo
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Smartwatch yang Kompatibel dengan iOS dan Android, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
-
27 Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2025, Klaim Hadiahnya Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November 2025: Ada Pemain Glorious, 450 Rank Up, dan 1.500 Gems
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh