Suara.com - Tilang atau bukti pelanggaran diberlakukan polisi kepada pengguna jalan yang melanggar peraturan. Meski begitu, ada beberapa pengendara yang tidak terima jika ditilang karena merasa dirinya benar. Salah satunya seperti pengendara motor yang salah menggunakan jalur.
Dibagikan melalui akun Twitter @kantayu pada 17 Februari, pemilik akun mengunggah video berdurasi 30 detik yang merekam seorang pengendara lelaki dan rekannya yang ditilang oleh polisi.
Pasalnya, pengendara itu melintas menggunakan jalur cepat. Sementara aturan yang berlaku adalah kendaraan roda dua dan roda tiga harus menggunakan jalur lambat.
Namun, pengendara tersebut tidak terima jika ditilang. Ia pun beradu argumen dengan polisi di hadapannya. Lucunya, argumen yang dikeluarkannya menarik perhatian warganet karena menggunakan logika. Pengendara itu menyebut bahwa ia memang melaju dengan cepat sehingga menggunakan jalur cepat.
"Menggunakan jalur apa tadi?" tanya polisi dalam video tersebut.
"Mobil nggak boleh lewat sini?" tanya rekan dari pengendara itu.
"Nggak boleh juga harusnya, kan," sahut pengendara tersebut.
"Roda dua dan roda tiga menggunakan jalur apa mas?" tanya polisi itu lagi.
"Tau saya, tau," jawab pengendara tersebut.
Baca Juga: China Siap Bangun Stasiun Luar Angkasa Baru
Polisi itu pun mengulang pertanyaan yang sama kepada pengendara tersebut. Pengendara itu pun menjawab sambil menunjuk ke arah jalur yang dimaksud seraya berkata, "Iya, jalur lambat."
"Nah, masnya lewat jalur apa?" tanya polisi tersebut.
"Iya, pakai jalur cepat. Tapi saya cepat memang!" elaknya.
Sang polisi itu pun mulai terlihat kesal dan berusaha menjelaskan.
"Berarti kalau menggunakan jalur cepat, harus cepat di sini?" polisi itu pun balik bertanya.
"Kan bilangnya jalur cepat tadi kan. Yaudah jalur cepat aja, ya cepat gitu," bela pengendara tersebut.
Berita Terkait
-
Ogah Ditilang, Lelaki Ini Ngamuk Sambil Banting Motor dan Dorong Polisi
-
Makan Nasi Pakai Kantong Kresek Hitam, Warganet: Corona Virus Left the Chat
-
Warnanya Mirip Beras Merah, Warganet Tidak Sengaja Malah Masak Ini
-
Tilang Elektronik untuk Sepeda Motor Dinilai Jadi Langkah Efektif
-
Duh! Aksi Lelaki Ini Mandikan Anaknya Bikin Tepok Jidat
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
39 Kode Redeem FF Terbaru 22 Oktober 2025, Hadiah Timnas Indonesia Lengkap hingga Skin Unik
-
LFP Innovation Day 2025: Epson Luncurkan SureColor SC-S9130, Akurasi Tinggi Industri Signage Pro
-
12 Kode Redeem FC Mobile 22 Oktober 2025, Siap-siap Event Baru Menanti
-
Salah Satu Seri Game Angry Birds Gagal, Rovio PHK Puluhan Karyawan
-
Awas! Nonton Demon Slayer Gratis Bisa Jadi Jebakan Penjahat Siber!
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
-
Whoop Band vs Smartwatch: Mana yang Terbaik untuk Pantau Kesehatan?
-
SIPD ASN Punya Fitur Apa Saja: Cek Bedanya dengan Info GTK
-
Penjualan iPhone 17 Series Laris Lampaui iPhone 16, Model Air Tak Sesuai Harapan
-
Cara Menggunakan Meta AI di WhatsApp, Ternyata Sangat Mudah!