Suara.com - Banjir yang menggenangi sejumlah wilayah di Jakarta membuat sebagian besar aktivitas warga terhambat, tak terkecuali berbelanja atau sekadar berjalan-jalan ke mall. Namun, Summarecon Mall Kelapa Gading melakukan sesuatu tak terduga, yang menjadi sorotan warganet pengguna media sosial Twitter.
Pasalnya, mall tersebut menyediakan fasilitas truk untuk mengangkut pengunjung. Hal itu terlihat dari Instagram Story Summarecon Mall Kelapa Gading @mkglapiazza yang diunggah kembali oleh akun Twitter @nobitaro pada 25 Februari.
Dalam tangkapan layar Instagram Story tersebut memperlihatkan foto truk berwarna cokelat dengan atap tertutup yang umumnya digunakan oleh anggota kepolisian.
Terdapat tulisan yang berbunyi, "We are open as normal day! Today's operational hours: 10:00 - 22:00. If you are visiting today, please take care on the roads. Mall menyediakan kendaraan truk mulai pukul 8:00 pagi dengan rute: Lobby MKG 2, Perintis (lampu merah), Boulevard Barat depan Balai Samudra, Jembatan Boulevard Artha Gading, Lobby MKG 2" di dalam Instagram Story tersebut.
"Ketika mall lebih siap daripada pemerintah. Memanglah sungguh kebangaan Daerah Istimewa Kelapa Gading. Salut!" tulis akun @nobitaro pada kolom keterangan.
Tak hanya itu, akun Twitter resmi Summarecon Mall Kelapa Gading juga meninggalkan komentar dengan mengunggah foto truk dan rute yang berbeda.
Kali ini truk tersebut berwarna kuning dengan bak terbuka dan memiliki tulisan Summarecon Kelapa Gading di sisinya.
"Dear all #MKGfriends, berikut update terbaru mengenai fasilitas kendaraan truk @MKGLaPiazza, stay safe everyone," cuit @MKGLaPiazza pada tanggal yang sama.
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 4.900 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Nanti Malam, Venus dan Bulan Saling Melepas Rindu
"Berbeda cerita kalau jaman orde baru dijemput truk ginian," tulis akun @Vtrjcb.
"Meskipun banjir, tak ada yang menghalangi warga untuk shopping," komentar @pipiss_.
"Ketika AEON mall JGc di demo warganya karena disinyalir menyebabkan banjir, MKG justru menyediakan fasilitas untuk mengarungi banjir," tambah @qwatinya.
"Shopping rasa jambore," ungkap @kinnannn.
"+62 banjir bandang pun tetep shopping nomor satu," cuit @anggarizkif.
Berita Terkait
-
Sandingkan Penampakan Malang dan Jakarta, Netizen: Ngena Banget!
-
Pacarnya Cuek Keterlaluan, Curhatan Wanita Ini Viral di Twitter
-
Bikin Gemas! Kucing Oren Ini Menggondol Jajanan dan Uangnya
-
Peragaan Busana Anti Mainstream, Warganet: Permisi, Kaum Rebahan Mau Lewat
-
Driver Ojol Mengeluh Sistem Baru Susah Tutup Poin, Ini Tanggapan Gojek
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Candaan Bocor saat Live, Admin Medsos Wali Kota Surabaya Minta Maaf dan Mengundurkan Diri
-
23 Kode Redeem FC Mobile 2 November: Dapatkan Player Pack UCL, Rank Up Point, dan XP Trainer
-
23 Kode Redeem FF 2 November: Segera Klaim Skin SG2, Bundle, Diamond, dan Gloo Wall Gratis
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas