Suara.com - NASA kian berambisi menjelajahi luar angkasa. Hal ini bisa dilihat dari semakin banyaknya misi yang direncanakan oleh badan antariksa pemerintah Amerika Serikat itu.
Dari sekian banyaknya misi yang direncanakan NASA, misi eksplorasi pesawat antariksa Psyche cukup diprioritaskan. Buktinya, NASA baru saja menunjuk SpaceX sebagai perusahaan yang akan mengantarkan mereka terbang ke luar Bumi.
Dikutip laman Engadget, Minggu (1/3/2020), SpaceX memenangkan kontrak untuk misi Psyche NASA. Perusahaan besutan Elon Musk tersebut akan menyediakan roket Falcon Heavy untuk meluncurkan pesawat luar angkasa milik NASA tersebut menuju asteroid yang ditargetkan.
Menariknya, rencana untuk meluncurkan misi asteroid ini sudah berlangsung lama. NASA pertama kali menyetujui rencana menuju Psyche pada 2017 dan melakukan penyelesaian pada tahun lalu.
Tujuan misi Psyche sendiri adalah untuk meneliti kemungkinan adanya jenis asteroid yang mengandung logam. Ilmuwan percaya bahwa logam bisa menjadi inti besi nikel yang terpapar dari planet awal yang pecah karena tabrakan yang keras.
Jika ilmuwan sudah mendapatkan hasilnya, mereka dapat menjelaskan pembentukan tata surya dan menawarkan informasi terkait "sejarah tabrakan dan akresi yang menciptakan planet terestrial".
NASA sendiri memperkirakan bahwa pembuatan pesawat luar angkasa Psyche akan menghabiskan dana 117 juta dolar AS. Di sisi lain, ini akan menjadi misi perdana Falcon Heavy untuk mengantarkan muatan ke luar Bumi.
Jika semuanya berjalan sesuai rencana, pesawat ruang angkasa Psyche akan memulai perjalanannya pada Juli 2022 dari Launch Complex 39A di Stasiun Angkatan Udara Cape Canaveral di Florida, Amerika Serikat.
Baca Juga: Virus Corona Mengancam, IDC Prediksi Penjualan Ponsel Anjlok
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Panduan Lengkap Menghubungkan Laptop Windows dan Mac ke Monitor Eksternal, Ini Langkah-langkahnya
-
Baru Rilis, ARC Raiders Kalahkan Battlefield 6 Dua Pekan Beruntun di Steam
-
LG Pastikan TV Lolos Standar Global Lewat 500 Tes Ketat
-
5 HP 2 Jutaan Kamera Terbaik dan RAM Besar untuk Hadiah Anak di Akhir Semester
-
5 Tablet 2 Jutaan dengan SIM Card, Tak Perlu Wifi dan Bisa Pakai WhatsApp
-
7 HP RAM Besar Kamera Bagus Harga Terjangkau, Bebas Multitasking Tanpa Nge-Lag!
-
31 Kode Redeem FC Mobile Aktif 19 November: Ada Ribuan Gems, Pemain 111-113, dan Glorious
-
Teaser Beredar ke Publik, Fitur dan Warna POCO F8 Ultra Terungkap
-
5 Rekomendasi Smartwatch dengan Fitur AI, Ada yang Bisa Pakai ChatGPT
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan yang Ada NFC untuk Game dan Pembayaran Digital