Suara.com - Kabar baik bagi penggemar HP Nokia, pasalnya dalam beberapa bulan mendatang mereka diprediksi bisa melihat dua perangkat anyar. Kedua perangkat dengan identitas Nokia 9.3 dan Nokia 7.3 diprediksi siap meluncur sebentar lagi.
Rumor terbaru yang disebarkan pertama kali oleh blog teknologi Nokia Power User mengklaim bahwa Nokia sedang mempersiapkan acara peluncuran besar pada pertengahan hingga akhir kuartal ketiga 2020.
Tak hanya dua HP baru, kemungkinan HMD Global akan meluncurkan 1 HP baru lagi di mana identitasnya masih belum diketahui.
Itu adalah rencana tentantif sehingga peluncuran akan sangat tergantung pada situasi di masa pandemi.
HP flagship Nokia 9.3 diprediksi meluncur pada akhir kuartal ketiga 2020 yang berarti sekitar bulan Agustus atau September 2020.
Itu menyiratkan bahwa HMD "cukup menyerah" untuk bersaing dengan gelombang pertama HP flagship di tahun 2020.
Nokia yang menyasar segmen ponsel flagship diyakini akan segera meluncur pada "gelombang kedua".
Itu bersamaan waktu ketika Samsung harus mengeluarkan Note 20 series-nya, Google meluncurkan Pixel 5-nya, Huawei merilis Mate 40-nya dan seterusnya, di mana produsen HP lain juga mengeluarkan HP flagship.
Pada acara yang sama dengan Nokia 9.3, perusahaan juga bersiap merilis penerus dari HP Nokia 7.2.
Baca Juga: Nokia 5310 Xpress Music Bakal Bangkit, Dibanderol Murah
Dilansir dari GSM Arena, Nokia 9.3 dan Nokia 7.3 saat ini sedang menjalani pengujian prototipe.
Terdapat dua prototipe untuk HP Nokia 7.3 di mana salah satunya memiliki dukungan 5G.
Masih belum kelas mengenai spesifikasi yang akan dibawa oleh Nokia 9.3 maupun Nokia 7.3.
Namun perangkat sebelumnya seperti Nokia 9 Pure View terkenal sebagai HP dengan jumlah kamera terbanyak. Konfigurasi sensor kamera Nokia 9 Pure View adalah 5x 12 MP (f/1.8).
Sangat menarik apabila nanti Nokia memutuskan untuk mengurangi atau bahkan malah menambah sensor kamera yang ada pada Nokia 9.3.
Karena masih sebatas rumor, sepertinya kita harus menunggu teaser atau mungkin konfirmasi resmi dari HMD atas peluncuran HP flagship Nokia 9.3 atau Nokia 7.3 ini. (HiTekno.com).
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!