Suara.com - Google mengajak orang-orang untuk tetap berada di rumah atau stay at home, dengan menghadirkan salah satu permainan populernya lewat doodle yang muncul di halaman utama pencarian pada hari ini, Senin (27/4/2020).
Dalam seri doodle throwback ini Google kembali menampilkan beberapa game doodle interaktif populer. Game pertama yang muncul dalam seri ini adalah game super-hit 'Coding' dari 2017. Game doodle ini dibuat untuk merayakan Kids Coding ke-50 tahun.
Permainan ini membuat coding lebih menyenangkan untuk anak-anak. Pada tampilan awal, pengguna dapat mengkik doodle tersebut dan menampilkan seekor kelinci putih yang berdiri di atas kode balok.
Untuk memenangkan permainan, pengguna harus mengumpulkan semua wortel. Pengguna dapat memasukkan coding perintah yang berbeda untuk membuat kelinci tersebut bergerak sesuai dengan program perintah yang dimasukkan.
"Ketika Covid-19 terus memengaruhi komunitas di seluruh dunia, orang-orang dan keluarga di mana pun menghabiskan lebih banyak waktu di rumah. Sehubungan dengan ini, kami meluncuran seri doodle throwback sambil melihat kembali beberapa game Google doodle interaktif populer kami. Bermain dan tetap berada di rumah dengan fitur unggulan hari ini: Game doodle 2017 kami merayakan 50 tahun Kids Coding," tulis Google dalam laman resmi Google doodle.
Pengguna yang merasa bosan di rumah dapat memainkan game coding sederhana ini. Game doodle ini dikembangkan oleh tiga tim termasuk tim Google doodle, tim Google Blockly, dan Scratch MIT.
Seperti diketahui, Google juga memberikan berbagai informasi seputar wabah Covid-19. Mulai dari hal sederhana, seperti memberikan tips menghentikan penyebaran virus corona dengan apa yang boleh dan tidak dilakukan. Selain itu, Google juga menyediakan beberapa artikel terkait selama pandemi Covid-19.
Tag
Berita Terkait
-
Google Peringati Hari Bumi ke-50 Lewat Permainan Interaktif Lebah
-
Google Doodle Hari Ini Sediakan Informasi Lengkap Virus Corona
-
Alasan Google Doodle Bikin Seri Thank You Coronavirus Helpers
-
Google Apresiasi Tenaga Pendidik saat Pandemi Covid-19
-
Google Doodle Hari Ini Wujud Apresiasi untuk Pekerja Kuliner
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
OPPO Find X9 Series Tantang Dunia: Buktikan Sendiri Kekuatan Kamera 120x Zoom dan 200MP di Atas Bus
-
Bocoran Gameplay Prince of Persia: Sands of Time Remake, Karakter Farah Makin Kuat
-
WhatsApp Segarkan Fitur Tentang: Lebih Mudah Diakses, Lebih Fleksibel, dan Lebih Personal
-
Google Sindir iPhone Lewat Iklan Musikal The Wicked, Pixel Disebut Jadi Sang Inovator
-
Game A Space for the Unbound Jadi Finalis Apple App Store Awards 2025
-
Program DCE Kini Hadir dengan Lompatan Teknologi AI: UMKM Bisa Langsung Temukan Tren Baru
-
Cloud ERP Canggih Ubah Cara Kerja Industri Ini
-
Instagram Hadirkan Fitur Reels Baru, Bisa Rekam hingga 20 Menit
-
IM3 Platinum Targetkan 1,5 Juta Lebih Pelanggan, Gandeng iPhone 17 Hadirkan Liburan Bebas Roaming
-
3 Rekomendasi Tablet Android Setara iPad untuk Kerja, Desain dan Hiburan