Suara.com - Masa pandemi membuat sebagian orang yang kurang beruntung terkena PHK. Seorang ibu muda yang langsung membuka lapak online ini menarik perhatian warganet
Akun Twitter @moonjuliy membagikan utas mengenai dirinya yang sedang membuka lapak online.
Ia menceritakan bahwa dirinya sedang membutuhkan uang karena suami habis terkena PHK dan bayi mereka baru saja lahir.
"Dikarenakan suami di-phk dari kerjaan, dan sama sekali nggak ada pemasukan, sedangkan dedek bayi baru banget rilis bulan ini. Jadi aku inisiatif untuk buka jasa kreatifitas kayak gini, itung-itung buat beli minyak telon dedek bayi hehe. Aku open order 1 foto = 5.000," kata @moonjuliy.
Ibu muda ini menjual karya ilustrasi animasi vektor bagi warganet yang ingin mengabadikan momennya.
Karya yang dianggap warganet sangat bagus ini memancing perhatian sehingga utas yang diberikan viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 13.700 Retweet dan 16 ribu Like.
Banyak warganet yang mengaku tertarik sehingga ibu muda tersebut banjir orderan.
Bahkan sebagian besar warganet menilai harga itu terlalu murah sehingga akun @moonjuliy menaikkan harga menjadi Rp 10 ribu per kepala.
"Masya Allah Tabarakallah, terimakasih atas respon responnya. Maaf belum sempat bales satu per satu yang comment serta yang DM. Ternyata seramai ini, alhamdulillah rezeki dedek bayi (emoticon love)," cuit @moonjuliy setelah ia banjir orderan.
Baca Juga: YouTuber Pembela Ferdian Paleka untuk Buang Waria ke Jurang, Minta Maaf
Masih banyak warganet yang meminta harganya untuk dinaikkan lagi tetapi pemilik akun masih mematok harga di atas.
Thread dan lapak online yang viral di Twitter ini mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"Mbaknya masih tes pasar takut nggak ada yang respon kalau kemahalan, diorder tapi dilebihin aja guys bayarnya untuk dedek bayi dan keluarga (emoticon love)," kata @indomisosis.
"Saran mahalin sih. Temenku plus bingkai aja Rp 100 ribu. Masa segini Rp 5 ribu doang mbak, bagus banget soalnya," balas @Mrshmelw.
"Semangat terus kak! Bagi yang ngerasa pas harga segitu, ya silakan aja order dengan harga tertera. Kalo ngerasa harganya terlalu murah, ya diorder aja dengan harga yang dirasa pantas," pendapat @vangkitongki.
Itulah tadi lapak dan utas online yang viral di Twitter mengenai seorang ibu muda dengan karyanya yang bagus sehingga menarik perhatian warganet, bagaimana pendapat kamu?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
Terkini
- 
            
              Lazada Siapkan 5 Teknologi AI Sekaligus Jelang Harbolnas 11.11, Secanggih Apa?
- 
            
              Update Harga Xiaomi TV A 32, Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Smart TV Rp1 Jutaan Ini
- 
            
              Usai Debut di China, Realme GT 8 Pro Bersiap ke Pasar Internasional
- 
            
              Update Bracket Playoffs MPL ID S16: ONIC-AE di Final Upper, Navi-Dewa Tersingkir
- 
            
              Xiaomi Siap Rilis G30 Max, Penyedot Debu Nirkabel dengan Baterai 4.000 mAh
- 
            
              5 Fakta Komet ATLAS: Awalnya Dicurigai Pesawat Alien, NASA Ungkap Bukan Ancaman
- 
            
              Vivo X300 Rilis di Eropa dengan Baterai Lebih Kecil, Lanjut ke Indonesia?
- 
            
              Pre-Order Resident Evil Requiem Dibuka, Ada Edisi Khusus
- 
            
              Mode Fox Hunt Resmi Hadir di Game Metal Gear Solid Delta: Snake Eater
- 
            
              59 Kode Redeem FF Terbaru 31 Oktober: Klaim Skin Sport Car, SG2, dan Gloo Wall Dual Might